Find Us On Social Media :

3 Cara Menentukan Kalimat Utama dalam Setiap Paragraf serta Ciri-cirinya

Kalimat utama mengandung pokok pikiran dan berupa inti dari sebuah tulisan.

1. Menemukan Kata Kunci

Kata kunci memiliki peran penting dalam menentukan kalimat utama dalam sebuah paragraf, lo.

Ini dikarenakan kata kunci berisi petunjuk dan inti yang dibahas pada bagian sebelumnya.

Jika dalam suatu kalimat terdapat frasa penunjuk seperti masalah atau hal lain maka kalimat tersebut bukan kalimat utama, ya.

2. Menemukan Kalimat yang Dijelaskan dengan Kalimat Lain

Untuk menemukan kalimat utama, mulailah untuk melihat dan mencerna kalimat setelah kalimat utama awal dan kalimat sebelum kalimat utama akhir.

Melansir dari gramedia.com, jika kalimat setelah di awal berisi penjelasan tentang kalimat sebelumnya maka bisa dipastikan itu kalimat utama, ya.

3. Memperhatikan Rujukan pada Kalimat Penjelas

Kalimat utama terdiri dari beberapa kalimat penjelas. Biasanya kalimat penjelas menuliskan tentang informasi tambahan dari kalimat utama, Kids.

Maka dari itu, lebih baik lihat terlebih dahulu kalimat penjelas di dalam paragraf tersebut merujuk pada awal atau akhir kalimat, ya.

Baca Juga: Pengertian Paragraf dan Jenis-jenisnya Berdasar Letak Kalimat Utama