Find Us On Social Media :

Lirik dan Makna Lagu 'Buka Pintu' yang Berasal dari Provinsi Maluku

Salah satu lagu daerah yang berasal dari Maluku adalah

GridKids.id - Salah satu lagu daerah yang berasal dari Maluku adalah "Buka Pintu".

Lagu "Buka Pintu" sering dinyanyikan oleh anak-anak TK dan SD di tahun 1970-an, lo.

Bahkan diketahui lagu "Buka Pintu" juga dinyanyikan oleh anak-anak di luar Kepulauan Maluku.

Nah, lirik lagu "Buka Pintu" menggunakan bahasa Indonesia sehingga mudah dimengerti.

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu lirik dan makna lagu "Buka Pintu".

Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui lirik dan makna lagu "Buka Pintu", Kids!

Lirik dan Makna Lagu "Buka Pintu"

Buka pintu buka pintu, beta mau mau masuke

Siolah nona nona beta, adalah di mukae

Beta panggil tidak menyahut, buka pintu juga tidak mau

Siolah nona, beta mau masuke

Baca Juga: Lirik dan Chord Lagu 'Sudah Berlayar' yang Berasal dari Maluku serta Maknanya

Beta panggil tidak menyahut, buka pintu juga tidak mau

Buka pintu beta mau mau masuke

Buka pintu buka pintu, beta mau mau masuke

Siolah nona nona beta, adalah di mukae

Ada anjing gonggong betae, ada hujan basah betae

Siolah nona beta mau masuke

Ada anjing gonggong betae, ada hujan basah betae

Buka pintu beta mau mau masuke

Lagu ini menceritakan tentang seseorang dengan kata ganti orang pertama yaitu beta. Beta dalam bahasa Indonesia berarti saya.

Berdasarkan lagu "Buka Pintu", beta meminta tolong kepada seorang perempuan untuk membuka pintu.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Borero, Lagu Daerah dari Maluku Utara

Namun, si nona tersebut enggak kunjung membukakan pintu, Kids.

Beta meminta tolong untuk dibukakan pintu karena ada anjing di luar yang sedang menggonggong.

Bahkan beta juga terjebak dalam hujan yang sangat deras dan sang nona uang ada di dalam rumah enggak mendengar teriakan tersebut.

Lagu "Buka Pintu" juga dimaknai bahwa ada seorang laki-laki yang ingin berkenalan dengan perempuan.

Ia beralasan ada anjing di luar dan hujan deras agar perempuan tersebut mau membukakan pintu rumahnya.

Frasa 'buka pintu' juga diartikan membuka hati si perempuan tersebut ya, Kids.

Itulah informasi tentang lirik dan makna lagu "Buka Pintu" yang berasal dari Provinsi Maluku.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.