Find Us On Social Media :

5 Ciri-Ciri Globalisasi dan Perbedaannya dengan Modernisasi, Apa Saja?

Globalisasi berdampak ke berbagai bidang, meliputi kebudyaan, sosial, politik, pendidikan, ekonomi, hingga transportasi.

GridKids.id - Globalisasi berasal dari bahasa Inggris yaitu globalization.

Pengertian globalisasi adalah bentuk integrasi teknologi, pasar, politik, tenaga kerja, budaya, hingga perdagangan dalam skala besar.

Nah, globalisasi juga dipahami sebagai proses mendunia akibat berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi di berbagai bidang.

Diketahui globalisasi berdampak ke berbagai bidang, meliputi kebudayaan, sosial, politik, pendidikan, ekonomi, hingga transportasi.

Globalisasi ditandai dengan mendunianya satu tatanan sehingga enggak mengenal batas wilayah dan sejumlah nilai-nilai global, Kids.

Tahukah kamu? Globalisasi meningkatkan hubungan antarbangsa melalui perdagangan, budaya, dan berbagai bidang lainnya.

Penyebab terjadinya globalisasi bisa disebabkan banyak faktor, seperti pertukaran pelajar, kemajuan teknologi internet, transportasi, dan infrastruktur.

Kali ini GridKids akan mempelajari tentang ciri-ciri globalisasi dan perbedaannya dengan modernisasi. Yuk, simak informasi di bawah ini!

Ciri-Ciri Globalisasi

1. Adanya Kegiatan Interaksi dan Pertukaran Budaya

Adanya kegiatan interaksi dan pertukaran budaya tanpa disadari termasuk salah satu ciri-ciri globalisasi.

Baca Juga: 4 Dampak Negatif Globalisasi bagi Kehidupan serta Upaya Menghadapinya

Diketahui bahwa pertukaran budaya menjadi contoh globalisasi dalam kehidupan sehari-hari.

Majunya teknologi membuat interaksi antar masyarakat dunia secara luas dan memengaruhi satu sama lain.

Pertukaran pelajar antar negara juga bisa membuat saling mengerti budaya negara satu dengan yang lainnya.

2. Perubahan Kemajuan dan Perkembangan Teknologi di Segala Aspek

Kemajuan dan perkembangan teknologi semakin maju dan memengaruhi kehidupan manusia di segala bidang, lo.

Globalisasi bisa ditandai dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sehingga ia mampu mengubah dunia secara mendasar.

Hal in ditandai dengan adanya ojek online yang bisa memudahkan kehidupan manusia dan termasuk salah satu tanda globalisasi di Indonesia.

3. Pasar dan Produksi Ekonomi Saling Bergantung

Salah satu ciri-ciri globalisasi adalah kerja sama ekonomi antar negara di dunia.

Nah, hal ini dikarenakan kesepakatan perdagangan internasional mengakibatkan proses globalisasi terjadi terus menerus tanpa henti, Kids.

Baca Juga: 5 Dampak Positif Globalisasi di Berbagai Bidang dan Contohnya

Diketahui pasar dan ekonomi di setiap negara menjadi saling bergantung akibat dari pertumbuhan perdagangan internasional, meningkatkan pengaruh perusahaan internasional, dan mendominasinya organisasi WTO.

World Trade Organisaziton (WTO) atau Organisasi Perdagangan Dunia merupakan organisasi internasional yang menaungi usaha untuk meliberalisasi perdagangan.

Maka dari itu, dengan adanya WTO masyarakat bisa saling mengirimkan barang dan jasa satu sama lain.

4. Meningkatnya Masalah Bersama

Globalisasi memiliki ciri-ciri yaitu meningkatnya masalah bersama.

Masalah bersama bisa berupa di bidang inflasi regional, lingkungan hidup, hingga krisis multinasional.

Masalah ini harus diselesaikan secara bersamaan enggak hanya satu negara saja yang mampu menyelesaikannya.

5. Informasi Mudah Menyebar

Adanya globalisasi memudahkan penyebaran informasi di setiap negara.

Media penyebaran informasi tersebut adalah televisi dan internet, Kids.

Melansir dari money.kompas.com, globalisasi memudahkan setiap negara dan setiap orang menunjukkan diri pada seluruh dunia.

Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Globalisasi di Bidang Transportasi, Apa Saja?

Lalu, apa perbedaan globalisasi dan modernisasi?

Modernisasi adalah proses pergeseran sikap dan mentalitas sebagai warga masyarakat untuk bisa hidup sesuai dengan tuntutan masa kini.

Globalisasi berupa proses mendunia yang dimulai dari pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Sementara modernisasi merupakan perubahan masyarakat menuju arah yang lebih maju di berbagai aspek kehidupan.

Selain itu, globalisasi merujuk para menipisnya pengaruh batas-batas wilayah sehingga masyarakat saat ini lebih mudah terhubung dan saling memengaruhi satu sama lain.

Nah, untuk modernisasi merujuk pada perubahan cara berpikir di masyarakat tradisional menjadi modern sehingga cenderung lebih praktis dan efisien.

Demikianlah informasi tentang ciri-ciri globalisasi dan perbedaannya dengan modernisasi, Kids.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.