Find Us On Social Media :

Menjawab Teks Berjudul 'Wawasan Nusantara', Materi Kelas 5 SD Tema 5

Pengertian wawasan nusantara, materi kelas 5 SD tema 5.

Wawasan Nusantara merupakan cara pandang dan sikap bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya.

Hal ini harus mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam kehidupan.

Wawasan Nusantara ini dapat menumbuhkan dan mempererat rasa kesatuan, persatuan, dan senasib kepada seluruh rakyat Indonesia. 

Dalam pelaksanaannya, Wawasan Nusantara ini mengutamakan kesatuan wilayah dan menghargai keragaman untuk mencapai tujuan nasional.

Manfaat Ekonomi yang Diperoleh Bangsa Indonesia karena Pengaruh Letak Geografis

Pengaruh letak geografis Indonesia membuat bangsa Indonesia mendapatkan manfaat ekonomi, seperti:

1. Mengembangkan pariwisata di kancah dunia. 

2. Mempermudah proses promosi produk lokal Indonesia.

3. Menambah devisa negara.

4. Sebagai jalur perdagangan dunia sehingga terjalin kerja sama.

Baca Juga: Perlawanan Belanda Setelah Jepang Mendarat di Indonesia, Materi IPS Kelas 8