Find Us On Social Media :

5 Hal yang Perlu Diperhatikan untuk Merawat Tanaman Hias, Sudah Tahu?

Cara merawat tanaman hias.

GridKids.id - Kids, tahukah kalian cara merawat tanaman hias?

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk merawat tanaman hias supaya subur.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengetahui cara merawat tanaman hias, ya.

Lantas, bagaimana caranya? Yuk, kita simak satu per satu!

Perlu diketahui bahwa ada enam cara agar tanaman hias bisa tetap sehat dan subur.

Berikut ini adalah enam cara untuk menjaga tanaman hias tetat sehat dan subur:

1. Siram Tanaman Ketika Dibutuhkan

Perlu diketahui bahwa setiap tanaman hias memiliki kebutuhan air yang berbeda-beda.

Penyiraman harus memperhatikan bagaimana pertumbuhan tanaman sepanjang musim.

Secara umum, penyiraman dilakukan dengan melihat kondisi tanah atau media tanam.

Jika area atas sekitar 2,5 sentimeter tanahnya kering, maka perlu dilakukan penyiraman.

Baca Juga: Indah Dipandang, 5 Tanaman Hias Ini Ternyata Efektif untuk Menyerap Debu