Find Us On Social Media :

Ribuan Kali Lebih Besar dari Bimasakti, Apa Nama Galaksi Terbesar di Alam Semesta?

Galaksi terbesar di alam semesta adalah galaksi IC 1101, yang berjarak satu triliun tahun cahaya dari Bimasakti.

GridKids.id - Kids, pada artikel-artikel sebelumnya kamu sudah mengenal tentang galaksi dan alam semesta.

Kamu juga sudah tahu bahwa planet Bumi yang kita huni berada dalam galaksi milky way atau galaksi Bimasakti.

Berdekatan dengan galaksi Bimasakti adalah galaksi Andromeda yang sering disebut sebagai kembaran Bimasakti.

Nah, di alam semesta yang maha luas ini ada banyak galaksi-galaksi yang menerangi alam semesta yang gelap dan kelam selama belasan miliar tahun terakhir.

Lalu, tahukah kamu galaksi terbesar yang pernah ditemukan di alam semesta ini?

Sebelum mengarah ke jawabannya kamu harus tahu bahwa galaksi terbagi berdasarkan ukurannya menjadi tiga kelompok, yaitu galaksi kerdil, galaksi spiral, dan galaksi elips.

Galaksi kerdil merupakan jenis galaksi yang paling kecil yang sudah berhasil diklasifikasikan oleh ilmuwan sampai saat ini.

Ukuran galaksi kerdil terbesar diameternya sekitar 200 meter cahaya dan hanya memiliki puluhan juta bintang.

Lalu, galaksi spiral adalah jenis galaksi terbesar kedua dan galaksi Bimasakti tempat Bumi berada ada di kategori ini.

Galaksi ini juga menjadi jenis galaksi yang paling umum ditemukan di alam semesta dan memiliki anggota hingga ratusan hingga miliaran bintang.

Galaksi Elips adalah jenis galaksi terakhir yang memiliki ukuran terbesar, bentuknya bervariasi ada yang bulat ada juga yang hampir rata dengan triliunan bintang di dalamnya.

Baca Juga: Mengenal Galaksi Satelit, Galaksi Kerdil yang Mengorbit Ke Galaksi Besar