Find Us On Social Media :

PPKn Kelas X SMA: Membangun Kesadaran Bahwa Ada Keragaman Identitas yang Kita Miliki Sebagai Sebuah Bangsa

Identitas atau jati diri adalah ciri-ciri, gambaran, atau keadaan khusus seseorang atau suatu benda.

GridKids.id - Bagaimana membangun kesadaran bahwa ada keragaman identitas yang kita miliki sebagai sebuah bangsa?

Berdasarkan materi PPKn kelas X SMA buku Kurikulum Merdeka kita akan menjawab pertanyaan tentang keragaman identitas.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), keragaman adalah berkaitan dengan ragam atau beragam.

Keragaman juga diartikan sebagai segala sesuatu yang berkaitan dengan ragam atau beragam.

Sementara identitas atau jati diri merupakan ciri-ciri, gambaran, atau keadaan khusus seseorang atau suatu benda.

Maka dari itu, keragaman identitas ialah suatu kondisi dalam masyarakat yang mencerminkan jati diri dan dipengaruhi oleh budaya, gender, keluarga, dan kondisi sosial.

Indonesia memiliki keragaman yang tinggi namun disatukan oleh persatuan dan kesatuan.

Oleh karena itulah kita bisa bekerja sama dengan baik dengan orang-orang yang berbeda-beda.

Keragaman identitas sebagai sebuah bangsa merupakan keindahan dan kekayaan yang dimiliki Indonesia.

Selain berdampak positif bagi kemajuan dan perkembangan bangsa, keragaman identitas juga bisa menjadi daya tarik tersendiri, lo.

Bersumber dari kemdikbud.go.id, kita harus menghargai keanekaragaman budaya di Indonesia karena hal tersebut bisa menjadi kekuatan bangsa Indonesia.

Baca Juga: Jawab Pertanyaan PPKn Kelas X SMA: 5 Jenis Kebudayaan dari Negara Lain