GridKids.id - Apa perbedaan hand lettering dan tipografi yang kamu ketahui, Kids?
Salah satu seni yang diminat banyak orang yang terus berkembang adalah hand lettering dan tipografi.
Selain dengan kursus, para peminat seni menulis indah belajar secara otodidak dalam membuat hand lettering dan tipografi.
Kita juga bisa dengan mudah mememukan berbagai tutorial maupun unggahan karya seni hand lettering dan tipografi di media sosial.
Bahkan hasil karya hand lettering dan tipografi bisa dikomersilkan sehingga menambah nilainya.
Hand lettering adalah salah satu jenis seni menulis indah yang menggunakan keterampilan tangan dalam menciptakan huruf-huruf artistik.
Tipografi sering ditemukan dalam kemasan, poster, buku, website hingga pakaian. Tipografi termasuk salah satu elemen penting dalam desain grafis.
Tipografi merupakan teknik penyusunan teks dan huruf dalam suatu desain agar bisa terbaik dan menarik untuk dilihat.
Selain itu, tipografi juga akan menentukan estetika dalam suatu desain grafis.
Maka dari itu, diperlukan kemampuan khusus untuk menyusun tipografi yang menarik secara visual dan ditemukan oleh pembacanya.
Simak informasi berikut ini untuk mengetahui perbedaan hand lettering dan tipografi ya, Kids.
Baca Juga: Bagaimana Cara Menggunakan Brush Pen saat Membuat Hand Lettering?