Find Us On Social Media :

Jawab Pertanyaan PPKn Kelas X SMA: 4 Kekuatan dari Keragaman Budaya

Keragaman budaya merupakan kondisi masyarakat yang terdiri suku bangsa, budaya, dan bahasa.

GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita telah menjawab pertanyaan tentang keragaman suku dan agama serta pembentukan negara.

Berdasarkan buku Kurikulum Merdeka materi PPKn kelas X SMA, terdapat pertanyaan tentang kekuatan dari keragaman budaya.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa keragaman budaya suatu negara bisa menjadi sebuah kekuatan dan juga kelemahan.

Nah, pada artikel ini GridKids akan menjawab pertanyaan tersebut dan kamu bisa menjadikannya sebagai referensi jawaban, Kids.

Keragaman budaya merupakan kondisi masyarakat yang terdiri suku bangsa, budaya, dan bahasa.

Keragaman budaya bisa diamati dari bentuk-bentuk kebudayaan khasnya, seperti tarian daerah, lagu daerah, alat musik daerah, hingga adat istiadat.

Melansir dari kompas.com, kebudayaan di Indonesia berasal dari kebudayaan daerah yang terbentuk dari adat istiadat suku bangsa yang berada di nusantara.

Tahukah kamu? Dengan adanya keragaman budaya maka menunjukkan bahwa Indonesia mampu bersatu dalam toleransi, Kids.

Untuk mengetahui apa saja kekuatan keragaman budaya di Indonesia, yuk, simak informasi berikut ini, ya!

Kekuataan dari Keragaman Budaya di Indonesia

1. Mengembangkan Kebudayaan Nasional

Baca Juga: Jawab Pertanyaan PPKn Kelas X SMA: Mengisi Tabel Suku-Suku di Indonesia

Keragaman budaya sebagai kekuatan karena bisa mengembangkan kebudayaan nasional.

Kebudayaan daerah akan memperkaya kebudayaan nasional.

Hal ini dikarenakan didukung oleh sebagian besar warga setempat dan bersifat khas, dibanggakan, dan memberikan identitas bagi warga.

2. Mendorong Inovasi Kebudayaan

Kids, tahukah kamu? Sebagai kekuatan, keragaman budaya bisa mendorong inovasi kebudayaan.

Inovasi kebudayaan adalah pembaruan kebudayaan untuk menjadi lebih baik, ya.

3. MemperluasTolerensi dan Wawasan Masyarakat

Salah satu kekuatan keragaman budaya di Indonesia adalah bisa memperluas toleransi dan wawasan masyarakat.

Banyaknya budaya di Indonesia membuat masyarakat mampu bersatu dan melatih toleransi antarsesama.

Bahkan hal ini juga dicetuskan dalam semboyan Bhinneka Tunggal Ika, Kids.

Baca Juga: Materi PPKn Kelas X SMA: 13 Cara Menghargai Keragaman Identitas

4. Menjadi Daya Tarik Bangsa Asing untuk Berkunjung

Keragaman budaya menjadi kekuatan bangsa karena bisa menjadi daya tarik bangsa asing untuk berkunjung.

Salah satu daya tarik wisatawan adalah kebudayaan yang masih berkembang di Yogyakarta.

Selain menarik wisatawan juga membantu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

Demikianlah informasi tentang kekuatan keragaman budaya di Indonesia, materi PPKn kelas X SMA.

Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan inovasi kebudayaan?

Petunjuk: Cek di halaman 2.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.