Find Us On Social Media :

6 Jenis Gigitan Serangga yang Harus Diwaspadai, Jangan Anggap Sepele

Jenis gigitan serangga yang harus diwaspadai.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu jenis gigitan serangga yang perlu diwaspadai?

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu melihat 6 jenis gigitan serangga yang harus diwaspadai.

Lantas, gigitan serangga apa saja?

Pada umumnya, gigitan serangga hanya menimbulkan gejala ringan seperti gatal hingga bengkak.

Meski terdengar sepele, kita tetap harus waspada dengan gigitan serangga tertentu.

Apalagi ada beberapa gigitan serangga yang bisa membawa reaksi parah seperti mual hingga demam.

Maka dari itu, kita perlu mewaspadai beberapa gigitan serangga yang bisa membawa reaksi parah seperti di atas.

Yuk, langsung saja kita simak jenis gigitan serangga yang harus diwaspadai.

Jenis Gigitan Serangga yang Harus Diwaspadai

1. Sengatan Tawon

Tawon adalah salah satu serangga yang patut diwaspadai.

Baca Juga: Memicu Infeksi dan Reaksi Alergi, Ini 5 Pertolongan Pertama saat Terkena Ulat Bulu

Gigitan serangga ini bisa menimbulkan beberapa reaksi.

Pasalnya, ketika tawon menyengat, ia juga menyuntikkan racun melalui sengatannya.

Selain itu, tawon bisa menyengat beberapa kali dalam satu serangan.

2. Sengatan Lebah

Perlu diketahui, lebah dan tawon adalah dua serangga yang berbeda.

Secara fisik, lebih gemuk dan berbulu dibanding tawon.

Selain itu, lebah menyerang hanya sekali namun meninggalkan sengat yang berisi racun.

Jika enggak segera dicabut, racun yang masuk ke tubuh akan semakin banyak.

3. Gigitan Semut Api

Semut api adalah jenis semut yang agresif, terutama ketika sarangnya terganggu.

Semut jenis ini dapat menyengat beberapa kali, dan menyuntikkan racun yang disebut solenopsin.

Baca Juga: 10 Serangga Berwarna-warni yang Terlihat Seperti Kepik, Apa Saja?

Gigitan semut api ini akan menyebabkan sensasi terbakar pada kulit.

4. Gigitan Nyamuk

Gigitan nyamuk juga menjadi salah satu hal yang perlu diwaspadai.

Pasalnya, ada beberapa jenis nyamuk yang bisa membawa penyakit bagi manusia.

Beberapa di antaranya adalah virus Zika, infeksi virus West-Nile, malaria, demam kuning, dan demam berdarah.

5. Gigitan Lalat

Siapa sangka bahwa lalat ternyata memiliki kemampuan untuk menggigit.

Namun demikian hanya beberapa jenis lalat tertentu yang bisa menggigit.

Gigitannya tersebut bisa menyebarkan penyakit, seperti leishmaniasis, dan penyakit tidur yang disebabkan lalat tsetse.

6. Gigitan Kutu

Gigitan kutu juga menjadi salah satu hal yang perlu diwaspadai.

Baca Juga: 4 Peran Menguntungkan Serangga bagi Lingkungan Hidup di Sekitarnya

Gigitan kutu dapat menjadi perantara penyebaran beberapa penyakit.

Beberapa penyakit tersebut adalah bubonic plague (penyakit pes pada sistem limfatik) dan penyakit Lyme.

Nah, itulah beberapa gigitan serangga yang perlu diwaspadai, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia