Find Us On Social Media :

7 Cara Edit Video agar Menarik Ditonton, Coba Fitur Visual Effect

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengedit video yang menarik untuk ditonton. Apa saja langkahnya?

Baca Juga: 5 Aplikasi Edit Video Reels di Instagram, Salah Satunya Kinemaster

5. Pergunakan Visual Effect yang Ada

Video atau film yang diproduksi dengan biaya terbatas biasanya menggunakan berbagai visual effect untuk membuat tampilannya jadi lebih nyata.

Visual effect yang ditambahkan harus dibuat se-real mungkin dan hanya ditambahkan pada bagian yang dirasa perlu, pastikan kamu enggak berlebihan menggunakannya, ya, Kids.

6. Atur ambience dengan Penggunaan Intonasi Warna

Coloring atau Pewarnaan adalah salah satu hal yang penting untuk dilakukan ketika mengedit video.

Intonasi warna ini bisa menyeimbangkan suasana video ketika itu, hal ini memastikan suasana dalam sebuah video tetap konsisten.

7. Pakai Sound Effect yang Sesuai

Enggak hanya coloring pada video, penggunaan sound effect bisa memengaruhi adegan yang tampak dalam sebuah video.

Pilih suara yang sesuai dan pastikan volume tetap stabil dan sesuai supaya enggak mengganggu penonton ketika menyaksikan videonya.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.