Find Us On Social Media :

Rantai Makanan: Peran Produsen, Konsumen, dan Pengurai, Kelas 5 SD

Peran produsen, konsumen, dan pengurai dalam rantai makanan, materi kelas 5 SD tema 5.

GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 5, kita akan belajar tentang rantai makanan di dalam sebuah ekosistem.

Dalam materinya terdapat pertanyaan, apakah peran produsen, konsumen, dan pengurai dalam sebuah rantai makanan?

Untuk menjawabnya, kamu harus membaca isi materinya seperti berikut ini!

Kids, interaksi merupakan salah satu hal terpenting yang tak dapat dipisahkan dari makhluk hidup.

Interaksi makhluk hidup ini memiliki timbal balik antara makhluk hidup dan lingkungannya yang membentuk suatu ekosistem.

Dalam sebuah ekosistem di darat dan air, terjadi proses yang dinamakan rantai makanan.

Rantai makanan merupakan proses memakan antara makhluk hidup dalam suatu ekosistem berdasarkan urutan tertentu.

Jadi, dalam rantai makanan, setiap makhluk hidup memiliki perannya masing-masing.

Berikut penjelasan lengkapnya!

1. Peran Produsen

Dalam rantai makanan, istilah produsen adalah penghasil. Produsen merupakan organisme yang dapat menghasilkan dan membuat makanannya sendiri.

Baca Juga: 4 Tingkat Trofik dalam Rantai Makanan, Materi Kelas 5 SD Tema 3