Find Us On Social Media :

Tak Perlu Panik, Berikut Pertolongan Pertama pada Gigitan Lintah

Pertolongan pertama pada gigitan lintah.

GridKids.id - Kids, tahukah kalian langkah pertolongan pertama pada gigitan lintah?

Kali ini GridKids akan membagikan panduan pertolongan pertama pada gigitan lintah, ya.

Lantas, bagaimana caranya? Yuk, kita simak satu per satu.

Perlu diketahui, lintah seringkali muncul ketika memasuki musim hujan.

Hewan dengan nama latin Hirudinae itu juga sering muncul di berbagai tempat, mulai pekarangan rumah hingga lahan kosong.

Lintah seringkali menempel pada kulit sembari mengisap darah.

Meski tidak terlalu berbahaya, gigitan lintah bisa menyebabkan pendarahan pada titik-titik tertentu.

Hal tersebut disebabkan oleh air liur lintah yang mengandung antikoagulan.

Senyawa tersebut dapat mengganggu proses pembekuan darah.

Selain itu, kebanyakan lintah mengandung aeromonas di ususnya yang dapat menginfeksi bekas gigitan.

Penelitian juga menunjukkan bahwa korban gigitan lintah bisa tertular penyakit bakteri, seperti hepatitis B atau malaria.

Baca Juga: Jangan Panik! Ini Pertolongan Pertama pada Gigitan Ular Berbisa

Untuk itu, penting bagi kita untuk mengetahui pertolongan pertama pada gigitan lintah.

Pertolongan Pertama pada Gigitan Lintah

Pada dasarnya, lintah sebenarnya tidak benar-benar menggigit kulit manusia.

Lintah hanya mengisap darah dengan sangat kuat dari kulit inangnya.

Ketika lintah menempel pada inangnya, lintah akan mengeluarkan air liur yang memiliki sifat analgesik.

Hal itulah yang menyebabkan korban tidak merasakan bagian tubuh tertentunya digigit lintah karena mati rasa.

Penting diketahui, disarankan untuk tidak mencabut lintah apalagi menariknya secara paksa.

Cara tersebut justru berisiko menyebabkan kulit sobek bahkan bagian rahang lintah tertinggal sehingga terjadi infeksi.

Berikut ini adalah cairan yang bisa digunakan untuk melepaskan gigitan lintah:

• Air panas

• Garam

Baca Juga: Harus Cepat Ditangani, Begini 5 Langkah Pertolongan Pertama pada Korban Hipotermia

• Cuka

• Minyak kayu putih

• Perasan jeruk

Cara tersebut memungkinkan lintah untuk melepaskan gigitannya dari inangnya.

Setelah lintah melepaskan gigitannya, segera bersihkan luka untuk mencegah infeksi.

Setelah itu, jangan lupa untuk membalut bekas gigitan lintah dengan perban supaya pendarahan tidak terjadi.

Nah, itulah panduan pertolongan pertama pada gigitan lintah ya, Kids.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.