Melansir dari gramedia.com, Taman Balekambang menjadi taman bersejarah yang dibangun secara langsung oleh Mangkunegoro VII.
Bertema alam, Taman Balekambang begitu asri dan memiliki banyak pohon rimbun. Terlebih taman ini memiliki danau yang bisa dinikmati dengan kapal kayu, Kids.
Destinasi wisata di Solo yang berada di kaki Gunung Lawu, Karanganyar adalah The Lawu Park.
Jika tertarik dengan wisata alam, kamu bia mendatangi The Lawu Park karena ada beberapa kegiatan seru, seperti forest walk, sky walk, flying fox, dan hiking.
Selain itu, The Lawu Park juga menawarkan pemandangan yang asri yang juga menyejukkan.
3. Museum Batik Danar Hadi
Dikenal sebagai kota batik, destinasi wisata di Solo salah satunya adalah Museum Batik Danar Hadi.
Museum Batik Danar Hadi berlokasi di Jalan Brigjend Slamet Riyadi, Sriwedari No. 261, Laweyan, Surakarta.
Diketahui museum ini menampilkan aneka macam koleksi batik, mulai dari corak batik klasik hingga kontemporer, ya.
Baca Juga: Salah Satunya di Indonesia, 5 Tempat Terbengkalai Ini Justru Jadi Tujuan Wisata