Find Us On Social Media :

Pertolongan Pertama untuk Mengatasi Demam pada Anak, Sudah Tahu?

Pertolongan pertama mengatasi demam pada anak.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu langkah pertolongan pertama untuk mengatasi demam?

Kali ini GridKids akan membagikan tips pertolongan pertama mengatasi demam pada anak.

Lalu, bagaimana caranya? Yuk, kita simak informasinya.

Seperti diketetahui, demam adalah gangguan kesehatan yang kerap menghampiri.

Namun demikian, demam merupakan respon tubuh terhadap suatu penyakit.

Sistem kekebalan tubuh akan bekerja sedemikian rupa untuk membasmi penyakit yang ada di dalam tubuh.

Akan tetapi, sistem kekebalan tubuh pada anak tak seperti orang dewasa pada umumnya.

Anak-anak lebih rentan terkena demam karena sistem kekebalan tubuhnya masih lemah.

Nah, ketika terserang demam, ada beberapa cara untuk mengatasinya.

Pertolongan pertama ketika demam bisa kalian pelajari di sini.

Berikut ini adalah pertolongan pertama untuk mengatasi demam pada anak:

Baca Juga: Jangan Panik, Begini 6 Langkah Pertolongan Pertama Ketika Tertusuk Paku

1. Pastikan Tetap Terhidrasi

Pastikan anak ada di dalam kondisi terhidrasi.

Anak membutuhkan banyak cairan untuk menetralisir suhu panas.

Berikan air putih agar menjaganya tetap terhidrasi.

2. Kompres Air Hangat

Kompres anak menggunakan air hangat ketika demam.

Hal ini dilakukan untuk mengurangi panas badan pada anak.

Hindari kompres air dingin karena dapat memperkecil pembuluh darah di permukaan kulit.

3. Beri Makanan Hangat

Beri makanan hangat pada anak ketika demam menyerang.

Beberapa makanan hangat yang bisa diberikan adalah sup ayam atau bubur.

Baca Juga: 5 Langkah Pertolongan Pertama pada Korban Kecelakaan Lalu Lintas

Nutrisi yang ada di dalam makanan bisa membantu melawan penyakit.

4. Istirahat

Istirahat adalah cara ampuh untuk melawan demam pada anak.

Tidur juga efektif membantu menghilangkan stres akibat sakit.

Biarkan anak beristirahat ketika demam menyerang.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.