GridKids.id - Bagaimana proses sebuah identitas terbentuk, Kids?
Pada artikel sebelumnya, kita telah mempelajari tentang jati diri bangsa Indonesia dalam bidang pendidikan.
Istilah jati diri dan identitas sering digunakan secara bergantian untuk merujuk pada pengertian yang sama.
Identitas berasal dari kata identity yang berarti tanda, ciri atau jati diri yang melekat pada individu atau kelompok.
Setiap manusia memiliki identitas yang berbeda dengan manusia lainnya, ya.
Namun, perlu diketahui di sisi lain manusia juga perlu mengenal manusia lain dalam kehidupan sosialnya.
Tahukah kamu? Ada beberapa faktor yang memengaruhi perkembangan identitas seseorang, yaitu keluarga, reference group, dan significant other.
Untuk mengetahui proses terbentuknya identitas, simak informasi berikut ini, Kids.
Terbentuknya Sebuah Proses Identitas
Berikut ini merupakan referensi jawaban yang bisa digunakan untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Melansir dari buku Kurikulum Merdeka materi PPKn kelas X SMA, proses identitas terbentuk dibagi menjadi dua, yaitu pemberian dan desain.
Baca Juga: PPKn Kelas X SMA: Bagaimana Keragaman Dikelola agar Bisa Mencapai Tujuan yang Dicita-citakan?
1. Identitas Berasal dari Pemberian
Beberapa pandangan ahli menyatakan bahwa identitas berasal dari berkah atau pemberian dari lahir/given.
Nah, pada identitas ini terbentuk secara alamiah sedari lahir. Ciri-ciri khusus identitas ini ialah bermata biru, kulit putih, dan jenis-jenis tertentu.
2. Identitas Berasal dari Desain
Pendapat kedua ialah bahwa identitas berasal dari desain atau rekayasa, Kids.
Diketahui pada identitas ini diperoleh dari proses alamiah, namun juga perkembangan manusia itu sendiri terhadap lingkungannya.
Misalnya individu akan menjadi baik jika dikelilingi interaksi baik di lingkungan masyarakatnya.
Apa saja jenis-jenis identitas individu dan kelompok?
Identitas individu terdiri dari 3 jenis, di antaranya:
a. Identitas Pribadi
Baca Juga: Jawab Pertanyaan Uji Pemahaman Materi PPKn Kelas X SMA, Kurikulum Merdeka
Identitas pribadi bisa berupa nama hingga tanggal lahir.
b. Identitas Seksual
Indentitas seksual berkaitan dengan individu karena setiap individu memiliki orientasi seksual yang berbeda-beda.
c. Identitas Gender
Diketahui gender termasuk identitas individu karena setiap orang memiliki jenis kelamin laki-laki maupun perempuan, ya.
2. Identitas Kelompok
Berbeda dengan identitas individu, identitas kelompok terdiri dari dua jenis. yakni:
a. Identitas Suku
Suku termasuk identitas kelompok karena memiliki ciri-ciri kelompok tertentu.
b. Identitas Agama
Salah satu identitas kelompok adalah identitas agama. Setiap individu memiliki agama yang memiliki ciri-ciri tertentu.
Demikianlah informasi tentang proses sebuah identitas terbentuk, materi PPKn kelas X SMA.
Pertanyaan: Apa saja ciri-ciri khusus identitas yang berasal dari pemberian? |
Petunjuk: Cek di halaman 2. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.