Find Us On Social Media :

Cara Mengubah Suara Video di TikTok dengan Filter yang Populer

Salah satu filter suara yang sedang populer di TikTok adalah filter perempuan Wulan

Cara Mengubah Suara Video di TikTok

Ternyata, cara mengubah suara video di TikTok dengan filter enggak susah, lo!

Namun, tetap ada beberapa langkah yang harus dilakukan. Inilah tahapannya:

1. Buka aplikasi TikTok

2. Klik ikon tambah untuk mulai merekam video

2. Rekamlah video dengan mengatakan kalimat yang ingin dikatakan

3. Kalau sudah, klik tombol centang yang ada di pojok kanan bawah halaman perekaman video

4. Kalau sudah muncul halaman pratinjau dan pengeditan video, kunjungi menu samping dan pilih opsi “Pengeditan Audio”

5. Setelah itu, akan muncul pilihan filter untuk audio

6. Pilih filter yang diinginkan, misalnya filter Wulan

7. Tunggu beberapa saat sampai suara di video diubah secara otomatis jadi suara pada filter yang diinginkan

8. Kalau proses sudah selesai, kita bisa mendengar audio di video TikTok sudah berubah

9. Kalau sudah selesai, klik pilihan “Save” untuk menyimpan