Find Us On Social Media :

Legenda Bintang Jatuh, Kepercayaan yang Sudah Ada Sejak Zaman Yunani Kuno #AkuBacaAkuTahu

Kepercayaan bintang jatuh sebagai pengabul permintaan sudah berkembang sejak zaman Yunani Kuno.

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar tentang bintang jatuh yang dipercaya bisa mengabulkan permintaan?

Ada sebagian masyarakat yang percaya bahwa momentum bintang jatuh harus digunakan seseorang sebagai upaya untuk mengucapkan permintaan yang diinginkan.

Meski begitu, sebagian orang hanya menganggap kepercayaan sebagai sebuah mitos yang enggak bisa dibuktikan kebenarannya.

Melansir dari kompas.com, berdasarkan situs Library of Congress, mengungkap bahwa banyak sejarawan yang percaya bahwa legenda bintang jatuh sebagai pengabul permohonan berawal sejak zaman Yunani Kuno.

Seorang astronom Yunani bernama Ptolemy mengungkapkan tentang legenda ini sekitaran abad ke-2 M.

Ptolemy menjelaskan bahwa ketika bintang jatuh terjadi, ada sosok dewa yang sedang memandang dari Langit ke Bumi, dan ketika itu sebuah portal antara Langit dan Bumi sedang terbuka.

Ketika portal ini sedang terbuka, bintang-bintang bisa menyelinap dengan sangat cepat dan terlihat seperti bintang jatuh.

Namun, ketika itu banyak yang enggak sependapat dengan apa yang diungkapkan oleh Ptolemy.

Bahkan hingga saat ini sains dan ilmu pengetahuan masih enggak menyetujui legenda bintang jatuh itu karena enggak bisa dibuktikan secara ilmiah.

Intinya kepercayaan tentang legenda bintang jatuh bisa mengabulkan permintaan, kembali lagi pada kebudayaan dan kepercayaan dari masyarakat di suatu negara.

Lalu, seperti apakah kepercayaan tentang legenda bintang jatuh yang berkembang di tengah masyarakat tempo dulu?

Baca Juga: Dari Manakah Kepercayaan Tentang Bintang Jatuh Bermula? #AkuBacaAkuTahu