Find Us On Social Media :

Belajar EYD Edisi ke-V: Gabungan Huruf Vokal dan Huruf Konsonan

EYD Edisi ke-V adalah aturan ejaan berbahasa Indonesia yang baik dan benar.

GridKids.id - Kids, sebelumnya kamu sudah belajar tentang EYD Edisi ke- V tentang Pemakaian Huruf Abjad, Vokal, dan Konsonan.

Penulisan teks berbahasa Indonesia dengan ejaan yang benar adalah sesuatu yang perlu diperhatikan, nih.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), ejaan merupakan kaidah cara menggambarkan bunyi-bunyi (kata, kalimat, dan sebagainya) dalam bentuk tulisan (huruf-huruf) dan penggunaan tanda bacanya.

Ejaan berfungsi sebagai pembakuan dalam membuat tata bahasa supaya makin baku.

Selain itu, ejaan juga bisa membuat pemilihan kosa kata dan istilah yang lebih baku.

Ejaan juga berfungsi untuk menyaring unsur bahasa asing ke Bahasa Indonesia sehingga dalam penulisannya enggak menghilangkan makna aslinya.

Penggunaan ejaan juga bisa membantu mencerna informasi dengan lebih cepat dan mudah, penulisan juga jadi lebih teratur.

Dilansir dari laman ejaan.kemdikbud.go.id, berikut adalah beberapa uraian tentang gabungan Huruf Vokal dan Huruf Konsonan.

Yuk, simak sama-sama uraian lengkapnya di bawah ini, Kids.

A. Gabungan Huruf Vokal

1. Monoftong

Baca Juga: Sebelumnya PUEBI, Ejaan Bahasa Indonesia Kembali Gunakan EYD Edisi Ke-V

Monoftong dalam bahasa Indonesia dilambangkan dengan gabungan huruf vokal eu yang dilafalkan.

Monoftong Contoh Posisi Awal Contoh Posisi Tengah Contoh Posisi Akhir
eu eurih seudati sadeu

2. Diftong

Diftong dalam bahasa Indonesia dilambangkan dengan gabungan huruf vokal ai, au, ei, dan oi.

Diftong Contoh Posisi Awal Contoh Posisi Tengah Contoh Posisi Akhir
ai aikido kailan pandai
au audit taufik harimau
ei eigendom geiser survei
oi oikumene boikot koboi

B. Gabungan Huruf Konsonan

Baca Juga: Belajar EYD Edisi ke- V: Pemakaian Huruf Abjad, Vokal, dan Konsonan

Gabungan huruf konsonan kh, ng, ny, dan sy yang melambangkan satu bunyi konsonan.

Gabungan Huruf Konsonan Contoh Posisi Awal Contoh Posisi Tengah Contoh Posisi Akhir
kh khusus akhir  tarikh
ng ngarai bangun senang
ny nyata banyak -
sy    syarat musyawarah arasy

    

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.