GridKids.id - Kids, pernahkah kamu merasa kesemutan pada jari tanganmu?
Yap, kondisi ini seringkali dirasakan oleh sebagian orang yang dapat mengganggu aktivitas.
Meski dianggap sepele, jari tangan yang terasa kaku dan kesemutan ini bisa disebabkan oleh banyak hal, lo.
Kondisi ini terjadi saat saraf ke ibu jari dan ke tangan terhambat oleh cedera atau kondisi kesehatan lain.
Jika kamu terus membiarkannya, rasa kaku dan kesemutan ini akan menyebabkan ketidaknyamanan dan terganggunya aktivitas kita.
Berikut adalah penyebab jari tangan kesemutan dan terasa kaku.
Penyebab Jari Tangan Kesemutan
1. Saraf terjepit
Saraf terjepit terjadi di area tulang belakang karena adanya perubahan pada tulang atau sendi.
Walau tak secara langsung, saraf terjepit ini akan menyebabkan rasa kram, kebas, dan kaku pada tangan.
Kondisi ini akan terjadi pada satu atau beberapa jari dan harus diobati lewat prosedur operasi pada beberapa kasus.
Baca Juga: Sering Alami Kesemutan di Kaki dan Tangan? Ketahui 5 Penyebabnya