Find Us On Social Media :

Studi Patologi, Cabang Ilmu Biologi untuk Mendiagnosa Penyakit Manusia

Patologi adalah salah satu cabang ilmu biologi dalam studi kedokteran yang mempelajari tentang diagnosa penyakit dalam tubuh.

GridKids.id - Pada artikel GridKids tentang cabang ilmu biologi sebelumnya kamu sudah belajar tentang studi iktiologi.

Nah, kali ini kamu akan belajar bersama dengan GridKids tentang cabang ilmu biologi lainnya yaitu studi patologi.

Patologi merupakan cabang ilmu biologi dalam studi kedokteran yang berperan penting dalam mendiagnosa penyakit, terutama kanker.

Umumnya, patologi adalah ilmu yang mempelajari penyakit, analisis, dan pengambilan sampel jaringan, sel, dan cairan tubuh.

Seorang ahli patologi yaitu patolog, akan memeriksa sampel darah, air liur, air mani, hingga cairan pleura yang diambil dari paru-paru, cairan perikard dari jantung, cairan asites, dan cairan serviks.

Sampel-sampel ini lalu akan dipantau lewat mikroskop dan dicari kelainan seluler di dalamnya, selain itu pertumbuhan abnormal dalam tubuh akan diperiksa lagi apakah itu bersifat kanker atau non-kanker.

Patologi terbagi jadi tiga bidang, meliputi patologi klinik, patologi anatomi, dan patologi umum. Para patolog fokus mempelajari empat komponen studi, meliputi:

- Penyebab;

- Mekanisme perkembangan;

- Perubahan Struktur Sel;

- Manifestasi Klinis.

Baca Juga: Imunologi, Cabang Ilmu Biologi tentang Sistem Imun dan Penyakit Penyertanya

Cabang - Cabang Studi Patologi

1. Sitopatologi (Sitologi) : studi untuk mempelajari dan mendiagnosa penyakit seluler untuk mendiagnosa kanker dan infeksi peradangan dalam tubuh lainnya.

2. Dermapatologi: studi yang berfokus tentang kulit sebagai organ dan penyakitnya.

3. Patologi forensik: studi ini bertujuan untuk menentukan penyebab kematian seseorang dengan memeriksa jaringan dan menafsirkan hasilnya lewat laboratorium toksikologi dan trauma fisik.

4. Histopatologi: studi ini memeriksa berbagai jaringan tubuh manusia dengan mikroskop dengan mengambil sampel biopsi dan spesimen dari pembedahan.

5. Neuropatologi: studi ini mempelajari penyakit yang memengaruhi jaringan di sistem saraf.

6. Patologi paru: studi ini mendiagnosa penyakit yang memengaruhi paru-paru dengan mempelajari spesimen yang diambil dari tubuh lewat biopsi transbronkial bronkoskopik atau biopsi melalui kuli dengan panduan CT scan.

7. Patologi ginjal: studi ini akan fokus pada penyakit ginjal yang bisa membantu ahli ginjal dan ahli transplantasi menganalisa spesiem yang diperoleh lewat biopsi ginjal.

8. Patologi bedah: studi yang mempelajari spesimen bedah dengan kombinasi analisa secara anatomis dan histologis.

9. Hematopatologi: Studi ini bisa mempelajari penyakit yang memengaruhi sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit.

10. Patologi molekuler: studi ini mempelajari dan mendiagnosa molekul yang menyusun berbagai organ dan jaringan tubuh.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.