Find Us On Social Media :

Kenapa Kucing Suka Berada di Pangkuan Pemiliknya? Ini 4 Alasannya

Kucing merasa nyaman jika tidur di dekat kita.

GridKids.id - Kids, apakah kamu memiliki kucing peliharaan? Kalau iya, apa kucingmu suka berada di pangkuanmu?

Yap! Meski terlihat cuek, ternyata kucing suka bermanja-manja dengan pemiliknya, lo.

Hmm... kira-kira, kenapa kucing suka berada di pangkuan pemiliknya, ya?

Ternyata ada beberapa alasannya, nih, antara lain:

1. Merasa Aman

Kalau kucing mau berada di pangkuanmu, itu karena mereka percaya denganmu, Kids.

Dengan berada dekat denganmu, mereka merasa aman dan nyaman.

Namun, jangan sampai menghalanginya untuk tetap berada di pangkuanmu, ya. Hal ini agar kucing tetap percaya padamu.

2. Merasa Hangat

Suhu tubuh normal kucing adalah 39 derajat celsius. Namun, menjaga agar suhu tetap stabil enggaklah mudah.

Itu sebabnya, kucing liar suka tidur di atas mesin mobil. Hal ini karena tempat yang hangat adalah tempat kesukaan kucing.

Baca Juga: Apa Penyebab Mata Kucing Berair? Pemilik Harus Tahu 5 Hal Ini