Gol terjadi melalui pergerakan Mathew Leckie dari sisi kanan penyerangan.
Craig Goodwin yang kemudian menerima umpan, dengan sepakan kaki kirinya ia berhasil menjebol gawang Hugo Lloris.
Tertinggal satu gol, tim berjulukan Les Bleus itu langsung meningkatkan intensitas serangannya.
Pada menit ke-27, Prancis berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tandukan Andrien Rabiot.
Tak lama berselang, timnas Prancis berhasil membalikkan keadaan setelah Olivier Giroud menceploskan bola ke gawang Australia.
Aksi menawan ditunjukkan oleh Kylian Mbappe dengan Rabiot yang kemudian menyodorkan umpan matang kepada Giroud.
Tanpa kesulitan, bomber milik AC Milan itu melepaskan sepakan kaki kanan yang membuat keadaan menjadi berbalik.
Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan timnas Prancis.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Prancis kembali memperbesar keunggulannya.
Satu gol berhasil dicetak Kylian Mbappe di menit ke-68 dan mengubah kedudukan menjadi 3-1.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Kejutan, Arab Saudi Kalahkan Argentina