GridKids.id - Kids, kali ini GridKids akan mengajakmu belajar tentang kegiatan ekonomi Industri yang dilakukan oleh masyarakat.
Kegiatan ekonomi sudah kamu pahami sebagai salah satu cara masyarakat memenuhi berbagai kebutuhan hidupnya sehari-hari.
Masyarakat juga menjalankan peranannya sebagai pelaku ekonomi dengan cara melakukan beberapa kegiatan ekonomi, mulai dari produksi, distribusi, hingga konsumsi.
Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu belajar tentang kegiatan ekonomi industri yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia.
Berikutnya kamu akan diajak melihat beberapa konsep dan definisi hingga klasifikasi dari kegiatan ekonomi industri.
Yuk, simak sama-sama penjelasan lengkapnya dalam uraian bawah ini.
Konsep dan Definisi Kegiatan Ekonomi Industri
Dilansir dari bps.go.id, ada beberapa konsep dan definisi yang perlu kamu ketahui tentang kegiatan ekonomi industri, di antaranya:
1. Perusahaan atau usaha industri
Usaha unit atau kesatuan usaha yang melakukan kegiatan ekonomi dan bertujuan untuk menghasilkan barang atau jasa.
Industri atau perusahaan ini biasanya terletak di suatu bangunan yang berlokasi di suatu tempat dan memiliki administrasi tentang kegiatan produksi yang dilakukannya.
Baca Juga: Aspek Etis pada Kegiatan Produksi Barang dan Jasa, IPS Kelas VII SMP