Find Us On Social Media :

5 Keadaan Alam Negara Arab Saudi dan Batas Wilayahnya, Sudah Tahu?

Arab Saudi termasuk negara yang sangat dikenal khususnya di Benua Asia.

GridKids.id - Arab Saudi atau Saudi Arabia merupakan salah satu negara di kawasan Asia Barat dan beribu kota di Riyadh.

Arab Saudi termasuk negara yang sangat dikenal khususnya di Benua Asia.

Nah, diketahui Arab Saudi dikenal sebagai negara penghasil minyak bumi bahkan hingga mendapatkan julukan dollar petrolium.

Tahukah kamu? Negara Arab Saudi terletak di kawasan Asia Barat dengan bentuknya yang berupa semenanjung.

Semenanjung merupakan bagian daratan yang menjorok ke laut. Selain itu, Arab Saudi juga dikenal akan gurun pasirnya yang banyak dan luas, ya.

Apa saja keadaan alam di negara Arab Saudi? Simak informasi berikut ini untuk mengetahui keadaan alam negara Arab Saudi.

Keadaan Alam Negara Arab Saudi

Keadaan alam juga disebut dengan bentang alam ialah kenampakan alam di suatu wilayah baik daratan maupun lautan.

Berikut ini merupakan keadaan alam negara Arab Saudi dan batas wilayahnya, antara lain:

1. Padang Pasir dan Tanah Kering

Bentang alam padang pasir dan tanah kering paling terkenal di daerah Arab Saudi.

Baca Juga: Jadi Simbol Peradaban Negara Arab, Ini Perbedaan Qatar dan Dubai

Diperkirakan sekitar 841.750 kilometer persegi kawasan Arab Saudi ditutupi oleh bukit-bukit pasir yang selalu berpindah karena mengikuti tiupan angin.

2. Palung Sungai dan Wadi

Tahukah kamu? Arab Saudi memiliki keadaan alam berupa palung sungai dan wadi.

Sungai-sungai di Arab Saudi kebanyakan mengering sehingga menyerupai jurang.

Sementara wadi adalah ledokan tanah yang memanjang menyerupai sungai kering. Wadi yang terkenal di Arab Saudi adalah Wadi Sabhka dan Wadi Er Rumada.

3. Oase

Oase adalah mata air yang berada di tengah-tengah padang pasir dan menjadi tempat pelepas dahaga bagi para musafir.

Banyak ditemukan oase di Arab Saudi terutama di wilayah sebelah timur antara Qatar dan Kuwait.

4. Pantai

Meski daerahnya berupa pasir, Arab Saudi juga memiliki pantai, lo.

Baca Juga: 7 Negara yang Tergabung dalam Uni Emirat Arab dan Ibu Kotanya

Kawasan berupa pantai ini ditemukan pada batas-batas negara Arab Saudi sebelah barat yang berbatasan dengan Laut merah.

Diketahui sebagian daerahnya tertutup oleh daratan yang berupa garam dan disebut dengan Sabkha.

5. Dataran Tinggi dan Dataran Rendah

Kenampakan umum di wilayah Arab Saudi berupa dataran tinggi. Dataran tinggi ini terletak di antara Laut Merah dan Teluk Persia.

Sementara dataran rendah Arab Saudi berada di wilayah barat yang disebut dengan Tihama oleh penduduk sekitar.

Batas Wilayah Arab Saudi

1. Sebelah utara: Yordania, Irak, dan Kuwait

2. Sebelah selatan: Oman dan Yaman

3. Sebelah timur: Teluk Persia, Uni Emirat Arab, Bahrain, dan Qatar

4. Sebelah barat: Laut Merah

Demikianlah informasi tentang keadaan alam negara Arab Saudi dan batas-batas wilayahnya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.