Find Us On Social Media :

Devisa: Pengertian, Fungsi dan Jenisnya, Materi IPS Kelas 8 SMP

Berikut ini adalah pengertian, fungsi dan jenis-jenis dari devisa.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang devisa?

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang devisa, ya.

Pada buku materi IPS Kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka juga membahas tentang devisa.

Lantas, apakah devisa itu? Yuk, kita cari tahu jawabannya.

Pengertian Devisa

Devisa memiliki sebuah pengertian menurut Berdasarkan Pasal 1 ayat (2) UU Nomor 24 Tahun 1999 tentang Lalu Lintas Devisa dan Sistem Nilai Tukar.

Disebutkan bahwa devisa adalah aset dan kewajiban finansial yang digunakan dalam transaksi internasional.

Selain itu, ada pengertian lain menurut buku Manajemen Bisnis Pariwisata (2022).

Disebutkan bahwa segala benda yang bisa digunakan sebagai alat pembayaran transaksi antarnegara dikategorikan sebagai devisa.

Atau sederhananya, devisa adalah alat pembayaran yang sah dan diakui suatu negara dalam perdagangan internasional.

Setelah mengetahui arti devisa, kita pindah ke fungsi dari devisa, yuk.

Baca Juga: Contoh Kegiatan Ekonomi yang Memanfaatkan Sumber Daya Laut