GridKids.id - Kids, apakah kalian tahu contoh majas allegori?
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal 15 contoh majas allegori, ya.
Lalu, apa saja contoh majas allegori? Yuk, kita cari tahu.
Untuk diketahui, majas allegori adalah gaya bahasa yang mengandung kata kiasan di dalamnya.
Cerita kiasan sendiri yaitu menceritakan suatu kejadian yang berkaitan dengan bahasa kiasan.
Misalnya saat kita menggambarkan kehidupan yang selalu berubah-ubah.
Contohnya seperti ini "Hidup itu kadang di atas kadang juga di bawah" yang artinya kondisi hidup seseorang akan berubah-ubah.
Namun ternyata masih banyak lagi contoh majas allegori yang bisa digunakan, lo.
Yuk, langsung saja kita cari tahu 15 contoh majas allegori.
Contoh Majas Allegori
1. Kemampuan itu ibarat pisau, semakin diasah maka akan semakin tajam.Bakat bisa dilatih.
Baca Juga: Majas Perbandingan Makna: 15 Contoh Kalimat dengan Majas Aptronim
2. Hidup bagaikan roda berputar. Kadang di atas, kadang di bawah. Kehidupan akan selalu berubah.