Find Us On Social Media :

Jangan Anggap Remeh, Ini 4 Penyebab Banyak Lalat di Rumah Terutama saat Musim Hujan

Lalat merupakan serangga yang membawa kuman cukup banyak.

GridKids.id - Kids, lalat termasuk serangga yang sering kali masuk rumah terlebih saat musim hujan.

Kehadiran lalat bisa mengganggu kenyamanan karena suaranya yang berisik.

Selain itu, lalat bisa hinggap di makanan dan menyebarkan bakteri sehingga menyebabkan penyakit.

Lalat merupakan serangga yang membawa kuman cukup banyak, lo.

Bahkan serangga ini membawa sekitar 100 jenis kuman pada tubuhnya.

Nah, kuman-kuman yang menempel pada lalat bisa memicu penyakit seperti tifus, diare, tuberkolosis, dan antraks.

Menurut penelitian, lalat bisa memindahkan bakteri pada tubuhnya ke dalam makanan yang dihinggapinya dengan cepat.

Untuk menyetahui penyebab banyak lalat masuk rumah, simak informasi di bawah ini,

1. Sampah di Dekat Jendela yang Terbuka

Melansir dari kompas.com, alasan paling umum penyebab banyak lalat masuk rumah karena sampah di dekat jendela yang terbuka.

Selain itu, kamu juga perlu memeriksa area di sekitar. Terkadang ada sesuatu yang menarik lalat di dekat jendela atau pintu dan mereka masuk.

Baca Juga: Membawa Berbagai Penyakit, 5 Cara Ini Bisa Dicoba untuk Menghindarkan Makanan dari Lalat

Hal ini juga bisa disebabkan adanya sampah di kaleng dekat jendela atau retakan di pipa pembuangan.

2. Hewan Peliharaan

Jika kamu memiliki hewan peliharaan di rumah, pastikan untuk rutin membersihkan dan menjaga kebersihan rumah.

Jika kamu melihat banyak lalat masuk rumah, pastikan segera bersihkan tempat kotoran hewan peliharaan atau membuang makanan yang belum dimakan.

Selain kotoran, lalat juga bisa mendarat di makanan dan menjadikannya tempat berkembang biak, lo.

3. Terdapat Genangan Air

Genangan air di sekitar rumah bisa tercipta saat musim hujan, Kids.

Kamu bisa mengecek genangan air di sekitar rumah untuk memastikan lalat enggak masuk ke rumah.

Diketahui tanaman yang terlalu banyak air menciptakan lingkungan yang sangat lembap sehingga menjadi tempat lalat berkembang biak.

4. Makanan dan Minuman yang Tumpah

Baca Juga: Tak Hanya Membuat Lingkungan Indah dan Sejuk, Ini 4 Tanaman yang Ampuh Mengusir Lalat di Rumah

Selain penyebab di atas, makanan dan minuman yang tumpah juga bisa menyebabkab banyak lalat masuk ke rumah.

Melansir dari kompas.com, lalat buah berkembang biak pada bahan organik yang lembap dan membusuk, seperti buah atau minuman yang tumpah.

Jika ada tempat bagi serangga ini untuk berkembang biak, mereka akan terus datang kembali.

Maka dari itu penting untuk membersihkan sisa makanan dan tumpahan cairan sesegera mungkin agar enggak mengundang lalat masuk rumah.

Jika kamu khawatir dengan makanan yang dihinggapi lalat, lakukan beberapa hal ini untuk menghindarkannya, yaitu:

1. meletakkan bunga lavender di dapur

2. gunakan cuka apel untuk mengusir nyamuk di meja makan

3. potong kecil-kecil daun pandan dan letakkan di dekat meja makan

4. letakkan jeruk nipis di dekat makanan

5. pastikan area dapur selalu kering dan bersih

Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja penyebab banyak lalat masuk ke rumah.

(Penulis: Aniza Pratiwi)

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.