GridKids.id - Kids, sadarkah kamu kalau kecoak sangat susah dibasmi?
Kecoak adalah serangga yang hampir selalu dihindari manusia, nih.
Enggak cuma membuat takut karena bisa terbang, kecoak juga kotor dan bisa menyebarkan berbagai penyakit.
Selain itu, kecoak juga mengeluarkan bau khas yang mengganggu.
Ada beberapa cara untuk membasmi kecoak, mulai dari dengan bahan alami sampai cairan kimia.
Namun, kecoak adalah hewan yang kuat dan enggak mudah mati, nih.
Kecoak merupakan hewan yang tangguh, karena bisa menahan napas selama 30 menit di air.
Di samping itu, serangga ini bisa untuk hidup tanpa kepala selama 10 hari.
Hmm... kira-kira, kenapa begitu, ya?
Menurut penelitian ahli serangga, kecoak adalah salah satu serangga yang punya gen terbanyak di antara serangga lainnya.
Nah, karena ia punya gen yang banyak, maka ia jadi sangat kuat, Kids. Kecoak juga punya sistem imun super, lo!
Baca Juga: 4 Cara Ampuh dan Aman Membasmi Kecoak di Rumah dengan Bahan Alami Ini