Find Us On Social Media :

Kegiatan Ekonomi: Pengertian Distribusi dan Jenis-Jenis Kegiatannya

Distribusi adalah kegiatan ekonomi yang memungkinkan barang dan jasa disampaikan dari produsen ke konsumen.

GridKids.id - Kids, pada artikel sebelumnya kamu sudah belajar bersama GridKids tentang kegiatan ekonomi produksi.

Artikel kali ini akan mengajakmu mengenal kegiatan ekonomi lainnya, yaitu kegiatan ekonomi distribusi.

Distribusi adalah kegiatan ekonomi yang menjembatani kegiatan produksi oleh produsen dan kegiatan konsumsi oleh konsumen.

Pihak atau pelaku dari kegiatan distribusi dikenal dengan sebutan distributor yang bertugas menyalurkan barang/jasa dari produsen hingga terjangkau oleh konsumen.

Dalam perekonomian modern, kegiatan distribusi memegang peranan penting supaya barang atau produk dan jasa bisa sampai ke tangan konsumen yang membutuhkannya.

Kemajuan teknologi transportasi dan perhubungan bisa membantu memudahkan akses negara satu dengan negara lain untuk memeroleh barang yang diperlukan oleh konsumennya.

Makin majunya internet juga mendorong makin berkembangnya sektor distribusi dalam kegiatan ekonomi masyarakat.

Kini makin banyak bermunculan jasa distribusi barang antar individu dengan jangkauan jarak kirim yang makin global.

Kegiatan untuk menjual atau memasarkan hasil-hasil produksi barang dan jasa pada konsumen sering juga disebut sebagai saluran distribusi (channel of distribution).

Saluran distribusi adalah struktur bisnis dari organisasi yang saling bergantung dan menjangkau titik awal dari suatu produk bisa sampai ke pelanggan dengan tujuan untuk memindahkan produk ke konsumen terakhir.

Lalu, apa saja jenis-jenis distribusi barang dari produsen hingga barang sampai ke tangan konsumennya? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, Kids.

Baca Juga: Kegiatan Distribusi dan Lembaga-Lembaga Pendukungnya, IPS Kelas VII SMP