GridKids.id - Kids, Liga Champions telah sampai ke babak 16 besar.
Kemarin, Senin (7/11/2022) telah dilakukan undian 16 besar Liga Champions.
Undian tersebut menghasilkan beberapa laga seru seperti Liverpool vs Real Madrid.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan hasil undian Liga Champions.
Peraturan Drawing
Jadi, undian 16 besar Liga Champions telah dilakukan di kantor UEFA, Nyon, Swiss.
Sebagai informasi, hasil undian grup ini mempertemukan juara dan runner-up di fase grup.
Selain itu, enggak ada tim dari negara yang sama akan bertanding di babak 16 besar.
Bahkan setiap tim enggak bisa melawan pesaing yang sebelumnya mereka hadapi di babak grup.
Format dan Jadwal 16 Besar
Babak 16 besar Liga Champions 2022 akan dilakukan dalam dua leg.
Baca Juga: 5 Pemain Timnas Ekuador yang Bisa Diandalkan di Piala Dunia 2022 Qatar
Dua leg tersebut dijadwalkan berlangsung pada 14-15 dan 21-22 Februari 2023.
Tim dengan status runner-up grup akan berstatus sebagai tuan rumah pada leg pertama.
Sementara para juara grup akan menjadi tuan rumah pada leg kedua.
Untuk diketahui, aturan gol tandang telah dihapus dalam pergelaran Liga Champions.
Itu artinya, jika kedua tim bermain imbang hingga leg kedua usai, laga akan dilanjutkan ke babak tambahan waktu atau extra time 2x15 menit. Apabila kedudukan masih imbang hingga babak tambahan waktu usai, pertandingan akan dilanjutkan dengan adu penalti.
Hasil Drawing 16 Besar Liga CHampions 2022-2023
• RB Leipzig vs Manchester City
• Club Brugge vs Benfica
• Liverpool vs Real Madrid
Baca Juga: Rekap Liga Inggris Pekan ke-15: Arsenal ke Puncak, Man United dan Chelsea Kompak Kalah
• AC Milan vs Tottenham Hotspur
• Eintracht Frankfurt vs Napoli
• Borussia Dortmund vs Chelsea
• Inter Milan vs FC Porto
• PSG vs Bayern
Itulah dia hasil drawing untuk babak 16 besar Liga Champions 2022-2023. Siapakah jagoan kalian Kids?
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia