Find Us On Social Media :

Mengenal Ekologi, Cabang Ilmu Biologi tentang Interaksi Makhluk Hidup dalam Ekosistem

Ekologi adalah salah satu cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang interaksi makhluk hidup dalam sebuah ekosistem.

GridKids.id - Kids, pada artikel sebelumnya kamu sudah belajar bersama GridKids tentang cabang ilmu biologi yaitu ilmu anatomi.

Nah, kali ini kamu akan diajak untuk belajar cabang ilmu biologi lainnya yaitu ilmu ekologi. Apakah pengertiannya?

Ekologis merupakan cabang ilmu biologi yang mempelajari tentang interaksi makhluk hidup atau kelompok makhluk hidup dengan lingkungan sekitarnya.

Konsep atau ilmu ini pertama kali diperkenalkan oleh seorang ahli biologi dari Jerman yaitu Ernst Heinrich Philipp August Haeckel atau Ernest Haeckel.

Secara etimologis, istilah ekologis berasal dari bahasa Yunani yaitu oikos (habitat) dan logos (ilmu).

Ekologi memiliki beberapa ruang lingkup terbatas yang meliputi:

- Individu: satuan organisme dari setiap jenis atau spesies tertentu pada suatu lingkungan, misalnya seorang manusia, seekor ikan, seekor burung, seekor musang, dan lain sebagainya.

- Populasi: suatu kelompok makhluk hidup yang terdiri atas beberapa populasi dan saling melakukan interaksi antara satu dengan yang lain di tempat atau waktu tertentu. Misalnya populasi manusia, populasi burung, populasi gajah.

- Komunitas: kelompok makhluk hidup yang terdiri dari beberapa populasi yang saling berinteraksi satu sama lain di waktu dan tempat tertentu. Misalnya komunitas gurun pasir, yang terdiri dari kaktus, burung bangkai, dan unta.

- Ekosistem: Kondisi terjadinya hubungan timbal balik dan hubungan saling ketergantungan antara makhluk hidup dengan lingkungannya. Misalnya ekosistem hutan dan ekosistem air laut.

- Biosfer: Tingkatan organisasi biologi terbesar yang didalamnya terdapat semua kehidupan yang ada di bumi. Dalam biosfer ada interaksi antara lingkungan fisik secara keseluruhan.

Baca Juga: Mengenal 5 Ruang Lingkup Ilmu Ekologi beserta Contohnya