Find Us On Social Media :

Head to Head Anthony Ginting Vs Chou Tien Chen di Final Hylo Open 2022

Anthony Ginting akan melawan wakil Taiwan Chou Tien Chen di final Hylo Open 2022.

 

GridKids.id - Dalam pertandingan final Hylo Open 2022, Anthony Sinisuka Ginting akan bertanding pada Minggu (6/11/22).

Anthony Ginting akan melawan pemain tunggal terbaik wakil Taiwan yang sekaligus menjadi unggulan di Hylo Open 2022, yaitu Chou Tien Chen.

Anthony Ginting dan Chou Tien Chen sebelumnya sudah bertemu sebanyak 13 kali.

Anthony Ginting sementara unggul atas Chou Tien Chen dengan tujuh kemenangan (7-6).

Pertemuan kedua pemain terbaik ini terjadi di fase grup Piala Thomas 2022 lalu.

Saat itu, Anthony sukses membungkam Chou Tien Chen di dua gim langsung dalam waktu 51 menit.

Meskipun unggul head to head, Anthony Ginting juga harus tetap waspada terhadap lawannya.

Hal ini karena Chou Tien Chen yang tampil lebih konsisten dalam BWF World Tour 2022.

Keberhasilannya dibuktikan saat Chou Tien Chen berhasil melangkah ke empat final dari 11 turnamen termasuk di Hylo Open 2022.

Dari tiga final sebelumnya, Chou Tien Chen sukses meraih satu gelar juara, yakni Taiwan Open 2022.

Chou Tien Chen yang kini berusia 32 tahun juga merupakan semifinalis All England Open 2022.

Baca Juga: Hylo Open 2022: Bertanding di Semifinal, Ini Head to Head 3 Wakil Indonesia

Anthony Ginting baru merasakan satu final sebelum Hylo Open 2022

Berbeda dengan sang lawan, Chou Tien Chen, Anthony Ginting baru merasakan satu final sebelum Hylo Open 2022.

Final pertamanya di tahun 2022 ini terjadi di Singapore Open 2022 dan saat itu ia sukses raih juara usai kalahkan tunggal Jepang, Kodai Naraoka.

Setelah Singapore Open 2022, Anthony Ginting sempat menderita cedera punggung ketika mengikuti Kejuaraan Dunia 2022.

Cedera tersebut juga memengaruhi penampilannya yang harus tersingkir di babak pertama Denmark Open dan French Open 2022.

Anthony Ginting pun lalu berhasil bangkit dengan melangkah menuju ke final Hylo Open 2022.

Penampilannya yang apik itu membuat Anthony Ginting dipastikan lolos hingga ke BWF World Tour Finals 2022.

Dirinya pun menjadi tunggal putra Indonesia kedua yang lolos di BWF World Tour Finals 2022 setelah Jonatan Christie.

Tak hanya Anthony Ginting saja, ada juga wakil Indonesia lainnya seperti Rehan/Lisa yang akan tampil di final Open 2022.

Pemain ganda campuran itu akan menghadapi ganda campuran non-unggulan asal China, yaitu Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.

Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2022: Hanya Tersisa 3 Wakil dari Indonesia

Jadwal rangkaian final Hylo Open 2022 yang digelar hari ini, Minggu (6/11/22) akan mulai tepat pada pukul 20.00 WIB.

Anthony Ginting dan Rehan/Lisa pun akan tampil secara berurutan di partai final keempat dan kelima Hylo Open 2022.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.