Find Us On Social Media :

5 Sektor Kegiatan Ekonomi Masyarakat, dari Primer Hingga Kuiner

Sektor kegiatan ekonomi terbagi jadi beberapa jenis sektor atau bidang dari primer hingga kuiner.

3. Sektor Tersier

Sektor ini biasanya adalah industri jasa yang kegiatan ekonominya biasanya meliputi penjualan hasil produksi dari sektor sekunder.

Sektor ini sering juga menyediakan jasa komersial untuk sektor-sektor lain untuk kebutuhan masyarakat.

Contoh sektor tersier misalnya distributor grosir dan retail, jasa pengiriman barang, usaha restoran, jasa marketing, hingga jasa promosi lewat iklan atau brosur.

4. Sektor Kuarter

Sektor ini punya kaitan erat dengan sektor tersier tapi kegiatannya memerlukan keahlian intelektual khusus yang melibatkan kemampuan untuk mengoperasikan atau menciptakan inovasi di bidang teknologi.

Contoh kegiatan ekonomi yang masuk ke sektor ini termasuk dalam bidang teknologi informasi, pendidikan, penelitian, kebudayaan, dan perpustakaan.

5. Sektor Kuiner

Sektor ini terdiri dari lembaga-lembaga profesional yang cenderung eksklusif dan terlibat dalam pekerjaan seperti profesi di pekerjaan universitas, pemerintah, sains, kesehatan, dan sebagainya.

Itulah lima sektor kegiatan ekonomi dalam bidang-bidang atau sektor kegiatan ekonomi masyarakat.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.