Find Us On Social Media :

3 Bagian Candi Hindu-Buddha Secara Umum dan Penjelasannya

Candi merupakan bangunan yang disediakan untuk kegiatan keagamaan dan ritual.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang bagian-bagian candi?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), candi adalah bangunan kuno yang dibuat dari batu.

Melansir dari Kompas.com, candi merupakan bangunan yang disediakan untuk kegiatan keagamaan dan ritual.

Berdasarkan asal katanya, candi berasal dari salah satu nama Durga sebagai Dewi Kematian atau Dewi Maut yakni 'candika'.

Oleh karena itulah candi digunakan untuk memuliakan orang yang telah meninggal.

Tahukah kamu? Candi enggak hanya dibangun oleh penganut agama Hindu.

Ternyata agama Buddha juga mendirikan candi dan memiliki perbedaan dengan cadi yang didirikan penganut agama Hindu.

Candi-candi agama Buddha dibangun sebagai tempat pemujaan dewa dan dihubungkan dengan kemuliaan Buddha yakni ditandi dengan adanya bangunan stupa.

Dalam mitologi Hindu-Buddha, bangunan candi merupakan tiruan tempat para dewa.

Nah, oleh karena itulah bangunan candi diperkaya dengan ukiran, pola, hiasan yang disesuakan dengan alam, seperti bunga teratai, binatang ajaib, bidadari, biasan daun, dan dewa-dewi.

Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja bagian-bagian candi secara umum!

Baca Juga: 6 Perbedaan Candi Hindu dan Buddha Dilihat dari Ciri-cirinya, Apa Saja?