Find Us On Social Media :

4 Makna Penting Peringatan Hari Sumpah Pemuda Bagi Generasi Muda

Sumpah pemuda adalah momentum penting untuk bangsa Indonesia yang mengingatkan bahwa ketika bersatu maka Indonesia akan jadi bangsa yang sangat besar.

GridKids.id - Selamat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022, Kids!

Peringatan Sumpah Pemuda yang jatuh pada hari ini diperingati sebagai peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 tahun 2022 ini mengangkat tema "Bersatu Bangun Bangsa", dengan logo seperti berikut.

Logo Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 memiliki makna tertentu, di antaranya:

Karakter logo yang berupa penggabungan warna menggambarkan Indonesia memiliki keberagaman Suku, Bangsa, dan Budaya.

Garis putih yang berada dalam angka 9 dan 4 mengikuti bentuk logo dan menjadi satu kesatuan yang menambah indahnya keberagaman sekaligus jadi simbol persatuan yang suci.

Lalu, lingkaran pada angka sembilan diibaratkan sebagai kepalan tangan yang menggambarkan semangat persatuan dan semangat kepemudaan.

Dua garis berjajar dan mengarah ke atas pada angka sembilan menggambarkan semangat pemuda-pemudi Indonesia.

Semangat itu mendorong kita semua untuk terus bangkit bersama sebagai wujud perasaan cinta pada tanah air tumpah darah Indonesia.

28 Oktober diharapkan tak hanya sekedar diperingati tiap tahun tapi dihayati dan terus dimaknai sesuai perkembangan dan tuntutan zaman.

Lalu, apa sajakah makna penting dari peringatan Hari Sumpah Pemuda bagi generasi muda Indonesia?