Find Us On Social Media :

BWF Denmark Open 2022: Rekap Skor Day-2, Hasil Drawing 20 Oktober

BWF Denmark Open 2022 masih berlangsung dan memasuki penyisihan babak 16 besar, 20 Oktober 2022 hari ini.

GridKids.id - Laga BWF Denmark Open 2022 sudah memasuki babak penyisihan 16 besar hari ini (20/10/22).

BWF Denmark Open 2022 diselenggarakan di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark ini digelar sejak 18 Oktober hingga 23 Oktober 2022 mendatang.

Pada laga BWF Denmark Open 2022 hari kedua (19/10/2022) berlangsung lancar dengan 4 dari 9 perwakilan Indonesia berhasil melaju ke babak selanjutnya.

Perwakilan Indonesia berhasil lolos ke penyisihan 16 besar, 20 Oktober 2022, dari perwakilan Ganda Putra (Marcus F.G/ Kevin S.S; Leo R.C/Daniel M.; Muhammad S.Fikri/Bagas M.), Ganda Putri (Apriyani R./Siti Fadia Silva R.) berhasil maju ke babak penyisihan 16 besar yang digelar hari ini.

Dari tim tunggal putra Indonesia, kak Anthony Sinisuka Ginting kalah dua set dari perwakilan tunggal putra India yaitu Lakshya Sen dengan skor 21-16, 21-12.

Selain kak Anthony, kak Shesar Hiren Rhustavito juga harus menghentikan perlawanannya setelah kalah 2 set dari perwakilan Kanada yaitu Brian Yang dengan skor 21-16, 21-18.

Selanjutnya dari tim ganda campuran, 2 regu ganda campuran harus menghentikan perjuangannya di laga BWF Denmark Open 2022, yaitu:

1. tim kak Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus berhenti langkahnya di turnamen ini setelah kalah 2 set dari perwakilan China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dengan skor 21-11, 21-11.

2. tim kak Rinov Rivaldy/Pitha Hanintyas Mentari kalah dari duo Ishaan Bhatnagar/Tanisha Crasto dengan skor 9-21, 21-17, 24-22.

Perjuangan tim ganda putri Indonesia yang diwakili oleh duo kak Febriana Dwipuji Kusuma/ Amalia Cahaya Pratiwi harus kalah dari duo ganda putri Korea Selatan yaitu Kim Seo Yong/Kong Hee Yong dengan skor 21-13, 21-18.

Berikut adalah hasil drawing hari ketiga BWF Denmark Open 2022, 20 Oktober 2022 hari ini. Yuk, simak sama-sama daftar drawingnya di bawah ini, Kids.

Baca Juga: BWF Denmark Open 2022: 3 Wakil Indonesia Dipastikan Lolos ke Babak 16 Besar