Find Us On Social Media :

Daftar 20 Tari Berpasangan yang Ada di Indonesia serta Daerah Asalnya

Tari berpasangan merupakan seni tari yang dilakukan oleh dua orang secara bersamaan.

GridKids.id - Kids, apa saja tari berpasangan dari setiap provinsi di Indonesia?

Tari merupakan gerakan badan yang berirama, biasanya diiringi dengan bunyi-bunyian, seperti musik, gamelan, dan sebagainya.

Tari termasuk bagian dari budaya daerah yang memperkaya budaya nasional Indonesia, lo.

Nah, tari daerah di Indonesia memiliki beragam jenis, seperti tari berpasangan, tari kelompok, tari tunggal, dan tari massal.

Kali ini GridKids akan membahas tari daerah berpasangan yang ada di Indonesia.

Hampir di setiap daerah di Indonesia memiliki seni tari yang mencerminkan budaya setempat.

Melansir dari kompas.com, tari berpasangan merupakan seni tari yang dilakukan oleh dua orang secara bersamaan.

Mereka akan bergerak dengan saling berinteraksi, melengkapi, dan mengisi sehingga bisa menciptakan harmonisasi dalam tarian.

Salah satu ciri-ciri tari berpasangan adalah harus tercipta ketentuan antara gerak dan ekspresi kedua penari.

Tari berpasangan dianggap lebih menarik, meriah, dan memiliki makna yang beragam.

Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja tari berpasangan yang ada di setiap provinsi di Indonesia!

Baca Juga: 4 Tari Daerah Berpasangan yang Berasal dari Bali dan Maknanya, Apa Saja?