GridKids.id - Kali ini kita akan membahas tentang pengertian, faktor, dan dampak westernisasi.
Di era globalisasi ini menyebabkan banyak sekali pengaruh dalam perubahan sosial budaya.
Informasi yang berkembang juga kian pesat dan menyebabkan interaksi yang semakin intensif antar masyarakat.
Interaksi dengan dunia luar pun jadi tak terkendali sehingga bisa memengaruhi perilaku masyarakat seperti westernisasi.
Pengertian Westernisasi
Westernisasi merupakan suatu perbuatan seseorang yanh kehilangan nasionalisme dengan meniru aktivitas kebarat-baratan.
Misalnya dilakukan dengan meniru gaya hidup orang Eropa dan Amerika.
Bangsa Eropa dan Amerika dianggap sebagai bangsa yang modern sehingga banyak yang beranggapan bahwa meniru mereka juga disebut modern.
Padahal, gaya hidup dan perilaku Barat belum tentu sesuai dengan budaya kita, Kids.
Westernisasi ini bisa dilihat dari cara berpakaian, cara mengisi waktu luang, dan sebagainya.
Misalnya seperti gaya hidup yang bermewah-mewahan atau rambut pirang yang menjadi contoh perilaku westernisasi.
Baca Juga: Perubahan Sosial Budaya: Pengertian, Contoh dan Penyebabnya
Faktor Penyebab Westernisasi
1. Masyarakat bersifat konsumtif pada barang-barang luar negeri.
2. Kurang penguasaan dan berkembangnya iptek.
3. Meniru gaya rambut, berbusana, dan gaya hidup kebarat-baratan.
4. Maraknya pencampuran budaya atau alkuturasi.
5. Muncul keinginan untuk mencari kebebasan.
Dampak Positif Westernisasi
1. Menguasai iptek.
2. Terjadi alkuturasi atau pencampuran budaya.
3. Penggunaan bahasa lain dalam komunikasi yang meningkatkan wawasan.
Baca Juga: 4 Kondisi Sosial-Budaya Masa Demokrasi Terpimpin di Indonesia
4. Munculnya ide baru yang bantu kemajuan iptek.
Dampak Negatif Westernisasi
1. Lunturnya jiwa nasionalisme dan jati diri bangsa.
2. Lunturnya semangat cinta tanah air.
3. Mencari segala sesuatu dengan instan.
4. Gaya hidup yang konsumtif.
5. Mengakibatkan munculnya pergaulan bebas karena konsep liberalisme.
Itulah pembahasan tentang pengertian, faktor, dan dampak westernisasi.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.