Find Us On Social Media :

Apa Itu Pantun? Ini Pengertian, Ciri, dan Jenisnya, Kelas 5 SD Tema 4

Pengertian, ciri dan jenis-jenis pantun, materi kelas 5 SD tema 4.

GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 4, kamu akan belajar tentang pantun.

Tepatnya, kamu mempelajari tentang pengertian, ciri, dan jenis-jenis pantun.

Untuk itu, bacalah isi materinya secara saksama seperti berikut ini!

Pantun adalah bentuk dari karya sastra yang terikat dengan aturan yang masih populer sampai sekarang.

Sedangkan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, pantuan merupakan bentuk puisi melayu yang setiap baitnya terdiri dari empat baris bersajak.

Pantun sendiri berasal dari bahasa Minangkabau yaitu patuntun yang berarti penuntun.

Pantun awalnya menjadi salah satu bentuk sastra lisan yang menjadi tradisi dalam masyarakat Melayu.

Tetapi, saat ini pantun sering ditemukan dan digunakan dalam bentuk yang tertulis.

Berikut adalah penjelasan tentang ciri-ciri dan jenis-jenis pantun!

Ciri-Ciri Pantun

Pantun memiliki aturan terikat dengan penciptanya, ciri-cirinya yaitu:

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Lenggang Kangkung, Lagu Daerah dari DKI Jakarta

1. Ada empat baris.

2. Setiap barisnya terdiri dari 8 sampai 12 suku kata.

3. Memiliki pola sajak a-b-a-b atau a-a-a-a.

4. Di baris pertama dan kedua adalah kalimat sampiran.

5. Di baris ketiga dan keempat adalah isi pantun.

Jenis-Jenis Pantun

Pantun juga memiliki jenis-jenisnya, yaitu:

1. Pantun jenaka

Pantun jenaka adalah pantun yang dibuat untuk hiburan dan media saling sindir dalam suasana akrab. 

2. Pantun nasihat

Baca Juga: Materi Kelas 6 SD: Pengertian Pantun Remaja serta Contoh-contohnya

Pantun nasihat bertujuan untuk menyampaikan pesan moral dan juga pembelajaran atau didikan. 

Pantun nasihat memiliki pesan-pesan bijak yang mengajak pembaca atau pendengar untuk berbuat baik.

3. Pantun agama

Pantun agama memiliki tujuan untuk memberikan pesan moral dan didikan yang membahas hubungan manusia dengan pencipta-Nya.

4. Pantun peribahasa

Pantun peribahasa adalah pantun yang terdapat kalimat peribahasa yang umumnya memiliki susunan tetap. 

5. Pantun kiasan

Pantun kiasan biasanya berisi kiasan jadi, tak langsung terlihat namun tersirat.

6. Pantun teka-teki

Pantun teka-teki merupakan pantun yang berisi pertanyaan. Ciri khasnya, terdapat kalimat tanya pada akhir baris pantun. 

Nah, itu dia penjelasan tentang pengertian, ciri-ciri, dan jenis-jenis pantun.

Pertanyaan: Apa itu pantun?
Petunjuk: Cek di halaman 1

 -----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.