Find Us On Social Media :

Bagaimana Alur dan Cara Kerja Sistem Peredaran Darah Manusia? Kelas 5 SD Tema 4

Alur dan cara kerja sistem peredaran darah manusia, materi kelas 5 SD tema 4.

Peredaran Darah Kecil

Peredaran kecil disebut dengan peredaran darah pulmonal yaitu yang mengalirkan darah dari jantung ke paru-paru lalu ke jantung.

Pertukaran gas yang terjadi yaitu gas karbon dioksida bertukar dengan oksigen di paru-paru.

Sistem peredaran darah kecil dimulai dari bilik kanan jantung, menuju ke paru-paru dan kembali ke serambi jantung.

Berikut adalah alur peredaran darah kecil:

1. Darah yang mengandung karbon dioksida dari seluruh tubuh masuk lewat serambi kanan dan diteruskan lewat bilik kanan.

2. Dari bilik kanan, darah lalu keluat lewat jalur pembuluh darah arteri pulmonalis.

3. Darah mengalir lewat pembuluh arteri pulmonalis ke pembuluh kapiler.

4. Lewat pembuluh kapiler di paru-paru, darah yang mengandung karbon dioksida akan bertukar dengan darah kaya oksigen di alveolus.

5. Lalu, setelah bertukar darah yang mengandung oksigen, darah akan lewat melalui vena pulmonalis dan kembali ke serambi kiri jantung.

Baca Juga: Pembuluh Darah Kapiler: Pengertian dan Fungsinya

Peredaran darah kecil memiliki fungsi untuk mengalirkan darah dari jantung ke paru-paru dan kembali ke jantung.

Nah, itu dia pembahasan tentang alur dan cara kerja sistem peredaran darah manusia.

Pertanyaan: Apa fungsi darah dalam tubuh?
Petunjuk: Cek di halaman 1

 -----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.