Find Us On Social Media :

Sejarah hingga Runtuhnya Kerajaan Samudera Pasai, Materi IPS Kelas 8

(Ilustrasi foto) Kerajaan Samudra Pasai adalah salah satu kerajaan bercorak Islam yang pernah berkembang di Nusantara.

GridKids.id - Kids, pada materi IPS kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka terdapat pembahasan mengenai kerajaan Islam.

Kali ini GridKids akan membahas mengenai sejarah hingga runtuhnya Kerajaan Samudera Pasai.

Kerajaan Samudra Pasai adalah salah satu kerajaan bercorak Islam yang pernah berkembang di Nusantara.

Kerajaan ini terletak di pesisir utara Sumatra yaitu di Kota Lhoksumawe, Aceh.

Pendirinya seorang laksamana militer dari Mesir yaitu Nazimuddin al-Kamil.

Raja pertama Kerajaan Samudera Pasai adalah Marah Silu yang kemudian memiliki gelar sebagai Sultan Malik Al-Saleh.

Di bawah pemerintahan Sultan Mahmud Malik Az Zahir, kerajaan Samudera Pasai mencapai masa kejayaan.

Kemudian pada tahun 1517 masehi, Kerajaan Samudera Pasai mengalami keruntuhan.

Lantas, bagaimana sejarah berdiri hingga masa keruntuhan Kerajaan Samudera Pasai? Yuk, kita cari tahu.

Sejarah berdirinya Kerajaan Samudera Pasai

Bukti keberadaan Kerajaan Samudera Pasai bisa ditemukan pada catatan Marcopolo dan Ibnu Battutah.

Baca Juga: Latar Belakang dan Isi Perjanjian Bongaya, Materi IPS Kelas 8

Dari catatan tersebut, Kerajaan Samudera Pasai diperkirakan berdiri sekitar tahun 1297 masehi.

Kerajaan Samudera Pasai sendiri merupakan gabungan dari dua kerajaan, yakni Samudera dan Pasai.

Sosok yang membuat dua kerajaan itu bersatu adalah Marah Silu, raja pertama yang memiliki gelar Sultan Malik Al-Saleh.

Masa kejayaan Kerajaan Samudera Pasai

Pada sekitar tahun 1326 masehi, Kerajaan Sumudera Pasai mencapai puncak kejayaan.

Masa kejayaan ini dicapai saat kerajaan dipimpin oleh Mahmud Malik Az Zahir.

Letak kerajaan yang strategis membuat Samudera Pasai menjadi wilayah pusat perdagangan.

Kala itu, kerajaan Samudera Pasai juga sudah menggunakan koin emas sebagai alat transaksi.

Koin emas yang disebut dirham ini pertama kali diperkenalkan oleh Sultan Muhammad Malik Az Zahir.

Selain itu, Samudera Pasai juga menjadi daerah penghasil sutra, kapur barus, dan emas.

Baca Juga: Daftar Peninggalan Kerajaan Islam di Indonesia, Materi Kelas 4 SD

Keruntuhan Kerajaan Samudera Pasai

Setelah melewati masa kejayaan, Kerajaan Samudera Pasai mulai mengalami kemunduran.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan kemunduran kerajaan Samudera Pasai.

Salah satunya ialah upaya Kerajaan Majapahit yang ingin menyatukan Nusantara dan Samudera Pasai termasuk di dalamnya.

Kemudian adalah lahirnya Kerajaan Aceh Darussalam yang kemudian mengambil alih penyebaran agama Islam.

Pada akhir masa keruntuhan, raja terakhir Samudera Pasai adalah Sultan Zainal Abidin IV (1514-1517).

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.