Find Us On Social Media :

Termasuk Alat Pengukur Waktu, Apa Saja Fungsi Jam Pasir? #AkuBacaAkuTahu

Jam pasir merupakan tabung kaca untuk mengukur waktu berdasarkan lama mengalirnya suatu bahan berupa pasir.

Nah, hal ini berkaitan dengan cara meningkatkan kedisiplinan.

Berikkut ini merupakan beberapa fungsi jam pasir yang berkaitan dengan kedisiplinan, antara lain:

1. Kesadaran

Salah satu fungsi jam pasir adalah untuk pengingat. Nah, dengan jam pasir anak-anak bisa belajar tentang pentingnya waktu dan juga kesadaran.

Jam pasir memiliki bentuk yang unik dan klasik sehingga lebih menarik bagi anak-anak untuk mengajarkannnya tentang waktu.

2. Efek Relaksasi

Tahukah kamu? Jam pasir memiliki efek relaksasi pada pikiran, lo.

Mengamati jam pasir saat marah ternyata bisa memberikan efek menenangkan. Hal ini dikarenakan perasaan marah teralihkan dengan fokus melihat butiran pasir yang turun.

3. Kegiatan Sehari-hari

Kamu bisa menggunakan jam pasir dalam kegiatan sehari-hari.

Baca Juga: Benarkah Ada Rute Penerbangan Tersingkat di Dunia? #AkuBacaAkuTahu