Find Us On Social Media :

Tak Hanya Penghangat Badan, Ini Beberapa Manfaat Minyak Kayu Putih

Minyak kayu putih memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang manfaat minyak kayu putih?

Minyak kayu putih sering kita jumpai sebagai cairan penghangat tubuh.

Selain itu, minyak kayu putih juga digunakan untuk meredakan flu terlebih hidung tersumbat.

Minyak kayu putih sendiri terbuat dari hasil pengumpulan uap ranting dan daun pohon kayu putih.

Nama ilmiah dari pohon kayu putih adalah Melaleuca leucadendra.

Di dalam minyak kayu putih terkandung berbagai bahan kimia yang memberikan sensasi hangat ketika dioleskan pada kulit.

Selain untuk meredakan flu, minyak kayu putih ini juga bisa meredakan batuk.

Aroma yang dihasilkan minyak kayu putih terbukti bisa melegakan tenggorokan.

Selain itu, minyak kayu putih juga bisa melindungi tubuh dari gigitan serangga, lo.

Nah, pada artikel kali ini GridKids akan membahas beberapa manfaat dari minyak kayu putih.

Lantas, apa saja manfaatnya? Yuk kita simak satu per satu.

Baca Juga: Dianggap Berbahaya, Ini Fakta tentang Konsumsi Kayu Putih untuk Atasi Gejala COVID-19

1. Meredakan gangguan tenggorokan

Seperti yang telah disebutkan di atas, aroma minyak kayu putih bisa meredakan gangguan tenggorokan.

Untuk mendapatkan manfaat ini, gunakan minyak kayu putih sebagai aromaterapi.

Caranya adalah dengan menuangkannya beberapa tetes ke diffuser atau menghirup aromanya langsung.

2. Mengobati luka

Selain mengobati beberapa gejala flu, minyak kayu putih juga bisa mengobati luka kecil, lo.

Minyak kayu putih memiliki sifak antiseptik, antibakteri dan antijamur yang cukup baik.

Itu artinya, minyak kayu putih bisa menjadi obat luka kecil agar terhindar dari infeksi.

3. Melindungi dari gigitan serangga

Kandungan bahan kimia dalam minyak kayu putih bisa menjadi pelindung dari gigitan serangga.

Oleskan secukupnya cairan minyak kayu putuh untuk menghdindari gigitan serangga.

Baca Juga: Selain Bermanfaat untuk Kesehatan, Minyak Kayu Putih Ternyata Juga Bisa Bersihkan Noda

4. Meningkatkan konsentrasi

Kandungan cineole dan linalool yang terdapat pada minyak kayu putih ternyata bisa meningkatkan konsentrasi.

Selain itu, kandungan tersebut bisa juga meningkatkan ingatan selama belajar atau bekerja.

5. Meredakan herpes

Minyak kayu putih memiliki sifat anti inflamasi dan dapat meredakan gejala herpes.

Mengoleskan minyak kayu putih ke luka dingin dipercaya mampu mempercepat proses penyembuhan.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.