Find Us On Social Media :

Macam-Macam Energi Kinetik, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka

Melihat macam-macam energi kinetik yang ada di dala kehidupan sehari-hari, materi kelas 4 SD kurikulum merdeka.

GridKids.id - Pada artikel kali ini GridKids akan membahas mengenai apa itu energi kinetik dan macam-macamnya. Hal tersebut merupakan materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka.

Energi sendiri dibagi menjadi dua, yaitu energi potensial dan energi kinetik, Kids.

Energi kinetik merupakan energi yang disebabkan adanya gerakan.

Oleh sebab itu, semua hal yang bergerak bisa diartikan sebagai energi kinetik.

Namun, tak semua gerakan bisa tertangkap secara kasat mata.

Selain itu, ada beberapa macam energi kinetik yang ada di sekitar masyarakat.

Lantas, apa saja macam-macam energi kinetik? Yuk, kita cari tahu.

Berikut macam-macam yang termasuk energi kinetik:

Macam-Macam Energi Kinetik

Seperti penjelasan diawal, energi kinetik merupakan energi yang disebabkan oleh gerakkan.

Secara umum energi kinetik ada pada suatu benda yang akan bergantung pada gerak serta massa benda.

Baca Juga: Mengenal Tiga Metode Perpindahan Energi Panas, Materi IPA Kelas 5

 

Beberapa macam energi kinetik antara lain:

• Energi cahaya

• Energi panas

• Energi bunyi

• Energi listrik

Seluruh energi di atas tak bisa terlihat secara kasat mata, tetapi bisa dirasakan.

Sedangkan peristiwa energi kinetik yang bisa dirasakan manusia antara lain:

• Energi cahaya matahari yang bisa digunakan untuk menjalankan sejumlah perangkat seperti listrik.

• Energi panas api yang bergerak dan bisa dirasakan oleh tubuh manusia.

• Berikutnya ialah energi bunyi yang berasal dari alat musik yang dimainkan.

• Energi listrik yang digunakan untuk pembangkit listrik dan dirasakan masyarakat.

 

 

Pertanyaan: Apa peristiwa energi listrik di dalam kehidupan sehari-hari? 
Petunjuk: Cek halaman 2.

 

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.