Find Us On Social Media :

Tampil Memukau di HUT TNI, Ini Sejarah Jupiter Aerobatic Team

Sejarah Jupiter Aerobatic Team yang tampil menakjubkan pada HUT TNI ke-77.

GridKids.id - Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-77 diramaikan dengan atraksi memukau dari Jupiter Aerobatik Team (JAT) TNI.

Jupiter Aerobatik Team (JAT) TNI sendiri menampilkan atraksi udara dihadapan presiden Joko Widodo, Panglima TNI dan tamu undangan lainnya.

Namun tahukah kamu bagaimana sejarah Jupiter Aerobatik Team (JAT) yang selalu tampil memukau pada setiap penampilannya?

Jupiter Aerobatik Team tak hanya dikenal di dalam negeri saja karena pernah tampil pada Singapore Air Show (SAS) 2022.

Singapore Air Show (SAS) 2022 diselenggarakan di Changi Exhibition Center, Singapura, Selasa (15/2/2022).

Saat itu, 6 pesawat Jupiter Aerobatik Team melakukan 14 manuver udara.

Lantas, bagaimana sejarah Jupiter Aerobatik Team? Yuk, kita cari tahu.

Kiprah awal Jupiter Aerobatik Team

Menurut laman resmi tni-au.mil.id, Jupiter Aerobatik Team dibentuk berdasarkan inisiatif para instruktur penerbang di Skadron Pendidikan 103.

Kala itu para instruktur yang mengawaki pesawat MK 53 HS Hawk pada 1997.

Selanjutnya, inisiator menggunakan nama Jupiter yang berasal dari instruktur penerbang di Lanud Adisutjipto.

Baca Juga: Segera Berganti, Ini Daftar Panglima TNI dari Awal Kemerdekan Hingga Kini

Jupiter Aerobatik Team sendiri tampil pertama kali ketika HUT TNI pada 5 Oktober 1997.

Kala itu, Jupiter Aerobatik Team menggunakan 4 pesawat tipe MK 53 HS Hawk.

Namun, sejumlah alasan membuat kegiatan Jupiter Aerobatik Team dihentikan pada 2022.

Namun pada 2008 TNI AU kembali membentuk tim aerobatiknya menggunakan pesawat KT 1 Woongbee.

Jupiter Aerobatik Team tampil pertama kalinya dengan menggunakan 4 pesawat pada 4 Juli 2008 dalam rangka upacara wingday sekolah penerbang.

Lalu, Jupiter Aerobatik Team membawa penampilan barunya pada awal 2011 dengan 6 pesawat berwarna merah putih dengan manuver yang lebih bervariasi.

Instruktur pertama Jupiter Aerobatik Team ialah Kolonel Pnb Anang "Morgan" Nurhadi Susilo yang telah berpangkat Marsekal Muda (Marsda)

Pak Nurhadi Susilo merupakan lulusan Akademi TNI AU angkatan tahun 1987, ia pernah menjabat komandan Lanud Banjarmasin.

Selain itu, ia memiliki pengalaman dalam menerbangkan peswat seperti AS-202 Bravo, T-34 C, Kt-1 B, Hawk MK 53, F-5 Tiger dan F-16.

Lalu, instruktur kedua Jupiter Aerobatik Team yang kedua ialah Mayor Pnb James "Octopus" Singal. 

Sedangkan instruktur Jupiter Aerobatik Team yang kedua ialah Mayor Pnb Feri "Mirage" Yunaldi.

Baca Juga: 5 Oktober Diperingati Hari Ulang Tahun TNI, Ini Sejarah Singkat Lahirnya Tentara Indonesia

Ia merupakan ex Jupiter 2 yang memiliki keahlian menerbangkan sejumlah pesawat seperti AS-202 Bravo, T-34 C, Kt-1 B, Hawk MK 53 dan Hawk 109/2.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.