Hubungan sosial ini dapat dibangun jika masyarakat melakukan kegiatan gotong royong.
2. Meringkankan beban pekerjaan
Semakin banyak yang bekerja dalam sebuah pekerjaan, maka akan semakin ringan juga pekerjaan dari masing-masing individu.
Gotong royong ini akan membuat pekerjaan jadi lebih cepat dan mudah untuk diselesaikan.
3. Meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan
Gotong royong juga bisa meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan nasional.
Gotong royong ini menyadarkan masyarakat kita jika semuanya berada di tanah air yang sama sehingga, sikap ini harus diwujudkan seluruh masyarakat Indonesia.
4. Menumbukan sikap kebersamaan
Gotong rotong mampu menumbuhkan sikap sukarela, tolong-menolong, dan kekeluargaan.
Masyarakat yang melakukan gotong royong akan lebih peduli pada orang yang ada di sekitarnya.
Baca Juga: 5 Jenis Gotong Rotong dan Penjelasannya, Materi PPKn Kelas 7 SMP Bab VI