GridKids.id - Apa itu gaya otot dan gaya gesek yang merupakan materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka?
Tak sedikit siswa yang belum memahami apa itu gaya otot dan gaya gesek beserta fungsinya.
Nah dalam artikel kali ini GridKids akan menjelaskan mengenai gaya otot dan gaya gesek yang merupakan materi IPA kelas 4 SD.
Gaya otot dan gaya gesek sangat memengaruhi gerakan pada suatu benda.
Secara umum gaya otot akan terjadi ketika seseorang mendorong dan menarik suatu benda.
Lantas, apa itu gaya otot dan gaya gesek yang merupakan materi kelas 4 SD Kurikulum Merdeka?
Yuk, kita cari tahu.
1. Gaya Otot
Gaya otot ialah suatu jenis gaya yang dimiliki oleh makhluk hidup berotot.
Mahkluk hidup berotot adalah manusia dan hewan.
Gaya otot terjadi karena adanya interaksi antara struktur otot dan rangka tubuh.
Baca Juga: Mengenal 3 Jenis Gaya dalam Lompat Jauh, Materi PJOK Kelas 5 SD
Gaya otot juga bagian dari gaya sentuh.
2. Gaya Gesek
Sedangkan gaya gesek merupakan gaya yang akan berlawanan dengan arah benda.
Secara umum gaya gesek akan terjadi karena dua benda yang saling bergesekan.
Selain itu, gaya gesek sangat dipengaruhi sejumlah hal, seperti:
• Gaya gesek bisa terjadi karena permukaan yang licin.
• Lalu, besar atau kecilnya luar permukaan juga memperngaruhi pada gaya gesek.
• Gaya gesek yang terjadi juga dipengaruhi oleh berat atau ringannya benda.
Nah, itu tadi penjelasan singkat tentang pengertian gaya otot dan gaya gesek yang merupakan materi kelas 4 SD.
Pertanyaan: Apa yang mempengaruhi gaya otot? |
Petunjuk: Cek halaman 1 |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.