Find Us On Social Media :

Daun Monstera Menguning? Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya

Monstera merupakan salah satu jenis tanaman hias yang sangat populer.

GridKids.id - Tanaman monstera adalah salah satu jenis tanaman hias yang populer dan banyak diincar.

Yap, tanaman hits yang satu ini sangat populer selama dua tahun terakhir.

Tanaman monstera memiliki daun yang unik dan menarik sehingga kerap dijadikan sebagai elemen untuk dekorasi rumah.

Untuk merawat tanaman ini, kamu perlu memerhatikan beberapa hal.

Karena jika kurang terawat, daunnya akan jadi mudah menguning.

Terdapat juga beberapa penyebab daun monstera menguning, lalu bagaimana cara untuk mengatasinya?

Yuk, simak ulasannya berikut ini!

Penyebab dan Cara Mengatasi Daun Monstera yang Menguning

1. Hama dan penyakit

Hama seperti tungau, laba-laba, kutu, dan kutu daun ini menyebabkan daun monstera jadi menguning.

Bintik-bintik kuning akan terlihat pada daun yang di area lebih kecil. Jika infestasinya besar, maka akan membuat seluruh daun jadi pucat.

Baca Juga: 7 Manfaat Konsumsi Akar Teratai, Jaga Tekanan dan Kadar Gula Darah

Cara untuk mencegahnya adalah dengan mencampurkan setengah atau 1 sendok teh sabun cuci piring dalam 3 liter air dan semprot ke area yang terkena.

2. Kelembapan dan suhu

Terlalu banyak udara kering dalam ruangan juga dapat membuat daun mengembang bintik-bintik kuning di tepinya atau menjadi pucat.

Monstera dan tanaman aroid lainnya merupakan tanaman tropis yang menyukai kelembapan dan lingkungan hangat.

Suhu yang lebih panas di sekitar mereka dapat menyebabkan daun menguning.

Kisaran suhu dalam ruangan umum 15-27 derajat celcius cocok untuk tanaman ini dengan tingkat kelembapan sekitar 50-60 persen.

Gejalanya adalah bercak kuning pada daun monstera dan beberapa keritingan juga. Selain itu, bintik-bintik pucat di tepi daun juga akan terlihat.

Cara mengatasinya dengan menyemprotkan daun sesekali, simpan pot di atas nampan kerikil berisi air atau bisa juga menggunakan pelembap udara (humidifier).

3. Terlalu banyak pupuk

Pemupukan berlebihan atau tak ada sama sekali bisa menjadi penyebab daun monstera menguning.

Baca Juga: 7 Jenis Tanaman Hias yang Aman untuk Kesehatan Kucing, Apa Saja?

Terlalu banyak memberi pupuk justru menyebabkan akumulasi mineral dan garam larut dalam tanah. Inilah yang mempengaruhi tingkat pH dan menyebabkan daun layu serta menguning.

Caranya, gunakan pupuk cair seimbang yang diencerkan hingga seperempat dari dosis disarankan, sekali dalam tiga hingga enam minggu selama fase pertumbuhan tanaman.

4. Pot

Pot tanaman yang terlalu besar mengandung kelembapan untuk waktu yang lama, yang menyebabkan akar membusuk.

Caranya, gunakan wadah dengan lubang drainase di bagian bawah dan hindari penggunaan pot yang besar.

5. Pencahayaan yang kurang tepat

Terlalu banyak atau terlalu sedikit cahaya adalah salah satu penyebab daunnya jadi menguning.

Sedangkan monstera tak keberatan jika di bawah sinar matahari dan jika tanaman terkena sinar matahari yang keras selama berjam-jam maka kondisi ini akan membuat daun jadi menguning.

Begitu juga dengan tanaman yang terus berada di lokasi cahaya redup, daunnya akan melunak dan pucat sehingga tanaman bisa kelebihan air jika disiram secara teratur.

Solusinya, pilihlah lokasi untuk mendapatkan cahaya tak langsung terang dan beberapa jam cahaya langsung ringan.

Nah, itu dia beberapa penyebab serta cara mengatasi daun monstera yang menguning.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.