Urinoir biasanya hanya ditemukan di toilet pria saja karena khusus untuk buang air kecil.
Namun, saat berlibur ke Swiss, kamu juga akan menemukan urinoir di toilet umum perempuan.
3. Memiliki paspor
Jika kamu ingin mendapatkan paspor Swiss, kamu harus berhubungan baik dengan tetangga.
Artinya, kamu harus mendapatkan paspor Swiss setelah 10 tahun tinggal dan bekerja di sana.
Kamu pun harus tinggal di kota yang sama selama 3 tahun terakhir dan lulus ujian dengan otoritas setempat.
Pertanyaan ujiannya bisa tentang geografi hingga hubungan pribadi dengan tetangga.
Otoritas pun akan melakukan survei dan berbicara pada tetangga untuk mencari tahu lebih banyak tentang karaktermu.
Jika kamu enggak memiliki hubungan baik dengan mereka, kemungkinan kamu harus ikut ujian ini lagi setahun kemudian.
Ketika seseorang mendapatkan paspor Swiss, kota warga negara baru tinggal tersebut akan dinyatakan sebagai tempat kelahirannya.
Baca Juga: 6 Fakta Menarik Sungai Aare, Salah Satunya Menjadi Sungai Terpanjang di Swiss